Sukses

"Jika Walcott Starter, Arsenal Pasti Juara FA"

Theo Walcott dinilai lebih hebat dari Giroud.

Liputan6.com, London - Legenda Arsenal, Charlie Nicholas, menilai The Gunners dapat menjuarai Piala FA 2014/2015 jika memasang pemain lincah, Theo Walcott. Menurutnya Walcott dapat menjadi aktor kunci kesuksesan timnya saat menghadapi Aston Villa di partai puncak, Sabtu (30/5/2015).

"Jika Wenger memainkan Walcott di tengah maka Arsenal akan memenangkan Piala FA," jelas Nicholas seperti dilansir Sportsmole (29/5).

"Walcott terlihat tajam dan haus gol, Wenger memasangnya saat melawan West Brom. Diusianya yang menginjak 26 tahun ia kembali bugar dan siap menjadi pemain kelas atas lagi."

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/884174/original/035236900_1432479421-Arsenal_vs_WBA.jpg

Nicholas menilai kehadiran Walcott justru lebih berguna ketimbang penyerang utama, Olivier Giroud. Padahal selama ini winger asal Inggris itu tidak dapat bermain akibat cedera yang menimpanya.

"Giroud sangat mengecewakan dan Wenger selalu memberikan peluang bagi pemainnya di Piala FA. Maka kini giliran Walcott," pungkas pria asal Skotlandia tersebut.

Arsenal menatap gelar Piala ke-12nya di musim 2014/2015. Pada musim 2013/2014 mereka juga sukses meraih Piala FA usai mengalahkan Hull City 3-2 di final.

Baca Juga

Ini Modus Korupsi Para Pejabat Tinggi FIFA

MU Jadikan Chicharito "Umpan" untuk Dapatkan Pemain Bintang

Jokowi kepada Menpora: Teruskan Reformasi Sepak Bola Nasional

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini