Sukses

Didepak MU, Falcao Diminati Klub Rusia

Zenit St Petersburg ingin merekrut Radamel Falcao dari AS Monaco.

Liputan6.com, Petersburg - Kiprah Radamel Falcao bersama Manchester United (MU) hanya berlangsung satu musim. Klub Liga Premier Inggris itu enggan mempermanenkan striker pinjaman dari AS Monaco tersebut pada akhir musim ini.

Penampilan Falcao musim ini bersama MU mengecewakan. Berstatus sebagai salah satu pemain bergaji termahal, yakni 265 ribu pound per pekan pemain asal Kolombia itu hanya mencetak empat gol dari 29 laga di semua kompetisi.

Meski didepak MU, bukan berarti Falcao sepi peminat. Falcao dikabarkan tengah dalam pembicaraan dengan Chelsea. Juara Liga Premier Inggris tersebut ingin menjadikan pemain berusia 29 tahun itu sebagai pelapis Diego Costa musim depan.

Meski memperoleh sejumlah peluang bagus, namun lagi-lagi Falcao gagal mencatatkan namanya di papan skor.

Sementara itu, laporan The Daily Mail, Selasa (2/6/2015), mengklaim Zenit St Petersburg juga siap bersaing mendapatkan tandan tangan Falcao. Monaco tidak keberatan melepas Falcao asal berani membayar sekitar 32 juta pound. Sejauh ini, klub asal Rusia itu baru menyodorkan tawaran sekitar 25 juta pound.

Falcao sendiri masih ingin bermain di Liga Premier Inggris. Ia bahkan rela gajinya senilai 265 ribu pound per pekan dipotong demi bisa memehuni ambisinya itu.

Baca juga:

Demi Madrid, Striker Juve Ingin Tumbangkan Barcelona

Messi: Saya Ingin Balas Jasa Barcelona

Chiellini: Messi Dewa Sepak Bola 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini