Sukses

Selebritis Ibukota: Sepakbola Seperti "Oksigen" di Indonesia

"Apapun yang terjadi dengan sepak bola Indonesia, gairah kita kepada sepakbola tidak pernah padam dan berhenti," kata Ibnu Jamil.

Liputan6.com, Jakarta Ibnu Jamil berharap agar PSSI maupun Kementerian Pemuda dan Olahraga segera menyelesaikan kisruh sepak bola nasional yang berujung pada sanksi FIFA.

Aktor yang juga presenter ini menilai kecintaan dan minat masyarakat masih sangat besar terhadap sepak bola. Terbukti, suporter Persib tetap datang menyaksikan pertandingan.

"Ini suporter Persib ramai datang untuk mendukung klubnya meski keadaan sekarang sudah tidak begitu jelas, artinya memang masyarakat sepak bola Indonesia masih besar dan cinta sepak bola," kata Ibnu usai laga Persib Selection kontra Selebritis FC di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Selasa (16/6/2015).

Ibnu mengibaratkan sepak bola seperti oksigen yang bisa membuatnya hidup. Bahkan, bagi sebagian selebriti, menurut Ibnu, sepakbola pekerjaan, sedangkan dunia entertain hobi semata.

"Apapun yang terjadi dengan sepak bola Indonesia, gairah kami terhadap sepakbola tidak pernah padam. Kami terus tetap bermain karena sudah jiwanya. Pertandingan harus terus ada," ucapnya.

"Ini sudah menjadi oksigen. Kalau tidak main sepak bola kayanya ada yang kurang dalam hidup, bahkan sebagian dari temen-temen malah bilang sepak bola itu adalah pekerjaan dan syuting hobi. Jadi kami memang cinta sepakbola," pungkasnya. (Bog/Rjp)

Baca Juga

 
 
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini