Sukses

Prediksi Starting Eleven Real Madrid Musim Depan

Nama De Gea dan Danilo masuk dalam prediksi susunan pemain Real Madrid asuhan Benitez.

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid kemungkinan besar bakal kedatangan sejumlah wajah baru ketika memasuki kompetisi musim depan. Beberapa nama besar aktor lapangan hijau telah masuk dalam daftar bidikan klub ibukota Spanyol ini.

Sebut saja kiper Manchester United, David De Gea, yang disebut-sebut tengah dalam proses negosiasi untuk bergabung dengan Madrid. Bila De Gea tiba di Santiago Bernabeu, praktis posisi Iker Casillas sebagai penjaga gawang utama Los Merengues bakal tergeser.

Peluangnya bergabung De Gea dengan Real Madrid cukup besar, mengingat usia Iker Casillas yang sudah tak muda lagi. Terlebih, De Gea tampaknya juga sangat tertarik berseragam Los Merengues.

Sebelumnya, Madrid juga telah memastikan menggaet full-back kanan anyar, Danilo, dari Porto. Danilo direkrut Madrid dengan biaya transfer mencapai 31,5 juta euro. Sisanya, kemungkinan besar Real Madrid akan diperkuat pemain-pemain lama yang masih diandalkan. 

Lanjut ke halaman berikutnya>>>

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2

Sergio Ramos, Raphael Varane, dan Marcelo masih akan menjadi andalan di barisan belakang Los Blancos. Pepe serta Dani Carvajal juga bukan tak mungkin masih dijadikan pemain utama oleh pelatih anyar Madrid, Rafael Benitez.

Untuk gelandang tengah, Luka Modric dan Toni Kroos tampaknya bakal sering mengisi starting line-up Madrid musim depan. Sementara James Rodriguez diplot sebagai gelandang atau bermain lebih ke depan ketimbang Kroos dan Modric.

Ketiganya bakal bahu-membahu memenangi area lapangan tengah dengan gelandang-gelandang dari tim lawan. Isco juga bisa menjadi opsi lain di lini tengah Los Merengues atau Lucas Silva, yang sewaktu-waktu juga bisa dipercaya bermain sejak menit pertama.

Untuk barisan depan, Madrid kemungkinan besar masih akan mengandalkan trio BBC, Karim Benzema, Gareth Bale, dan Cristiano Ronaldo. Benzema, Bale, dan Ronaldo diharapkan sudha lebih kompak ketimbang musim lalu. 

Lanjut ke halaman berikutnya>>>

3 dari 3 halaman

3

Formasi 4-3-3 tampaknya akan bisa dioptimalkan dengan skuat yang dimiliki oleh klub ibukota Spanyol ini. Benitez juga membutuhkan formasi alternatif bila formasi 4-3-3 ternyata gagal membuahkan hasil untuk Madrid. (Wnd/Ary)

Berikut Prediksi Starting XI Real Madrid dengan Formasi 4-3-3:

Kiper: David De Gea

Belakang: Danilo, Sergio Ramos, Raphael Varane/Pepe, Marcelo

Tengah: Luka Modric, Toni Kroos, James Rodriguez/Isco

Depan: Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, Karim Benzema. 

Baca Juga:

Apa Kata Pengawas Lomba Soal Insiden Moto GP Belanda?

Ketika 5 Pemain PSG Kebingungan Pakai Sarung dan Peci

Legenda Inter Puji Transfer Kondogbia

Neymar Kepergok Merokok Saat Berlibur?

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini