Sukses

Wenger Tutup Peluang Juventus Dapatkan Ozil

Wenger Tegaskan Ozil Tak Tertarik ke Juventus

Liputan6.com, Turin - Isu ketertarikan Mesut Ozil bergabung dengan Juventus mencuat beberapa waktu terakhir. Tapi belum apa-apa manejer Arsenal, Arsene Wenger sudah membantahnya.

Tuttosport mengklaim Juventus akan mendatangkan Ozil setelah menjual salah satu gelandang antara Arturo Vidal atau Paul Pogba. Pemain Timnas Jerman itu bakalan ditebus dengan biaya 40 juta euro atau sekitar Rp 586 juta.

Gelandang Arsenal, Mesut Ozil, terduduk usai gagal memanfaatkan peluang mencetak gol ke gawang Besiktas di ajang play-off Liga Champions di Stadion Emirates, London, (28/8/2014). (REUTERS/Eddie Keogh)

Ozil sendiri kabarnya tertarik dengan ide transfer tersebut. Permainan yang kurang berkembang pada musim lalu di Arsenal serta bujukan dari rekannya di timnas Jerman, Sami Khedira menjadi alasan kuat.

Tapi segala rumor tersebut dimentahkan Wenger. Pria yang dijuluki The Professor tersebut menjamin Ozil tidak akan kemana-mana musim ini.

"Ozil pemain kami. Dia akan tetap menjadi pemain kami dan selalu ingin menjadi pemain kami," kata Wenger dikutip Football Italia.

Gelandang Arsenal Mesut Ozil (AFP / BEN STANSALL)

"Ini menjadi musim yang besar baginya karena tahun lalu Ozil sempat kesulitan dan akhirnya bisa menjadi bagian penting pada paruh kedua kompetisi. Ozil sudah sangat paham sepakbola Inggris dan dia sekarang terus berkembang," ungkapnya lagi.

'Si Nyonya Tua' saat ini memang gencar mencari pemain dengan tipikal seperti Ozil yang piawai jika dimainkan di belakangan striker. Sebelumnya, tim asuhan Massimiliano Allegri ini juga sempat memburu beberapa nama lain yakni Oscar, Stevan Jovetic dan Willian. (Oleh: Rama Dani)

Baca Juga:
Van Gaal Jadi Alasan Schneiderlin Gabung MU
5 Pemain Berpengaruh yang Tinggalkan Klub Musim Ini
Casillas Ditendang Madrid, CR7 Menyusul?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.