Sukses

Komplet Sejak Awal, Trio MSN Sanggup Cetak 140 Gol?

Luis Suarez bisa lebih tajam musim ini.

Liputan6.com, Barcelona: Barcelona bakal kembali menggunakan trio maut mereka, Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar (MSN) di beberapa ajang pramusim jelang menghadapi Piala Super Eropa pada 12 Agustus nanti. Sebelumnya, Barca hanya bisa pakai Suarez karena Messi dan Neymar masih libur.

Kedua bintang itu mendapatkan kompensasi libur lebih panjang karena baru saja memperkuat negara masing-masing di Copa Amerika. Musim lalu, trio MSN mampu pecahkan rekor cetak 122 gol selama semusim.

Ini merupakan rekor tertinggi terbaru di Spanyol. Sebelumnya rekor dipegang trio Ronaldo,Benzema, Higuain di musim 2011/12 dengan torehan 118 gol.

Trio MSN mampu mencetak rekor itu meski nyaris dua bulan bermain tanpa Luis Suarez pada awal musim. Maklum, striker asal Uruguay itu dihajar sanksi FIFA karena sudah menggigit bek Italia Giorgio Chiellini di Piala Dunia 2014.

Nah, seperti dilansir Marca, kini Barcelona bisa memakai trio MSN sejak awal musim. Apalagi tak satupun dari ketiganya mengalami cedera. Maka itu, mungkinkah ketiganya kini bisa cetak 140 gol?

Ada hal lain pula yang mendukung kemungkinan 140 gol tercipta. Salah satunya jumlah kompetisi yang diikuti. Musim ini, Barcelona ikuti tiga kompetisi lebih banyak yaitu Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa dan juga Piala Dunia Klub.

Pemain yang tentu berpeluang tambah jumlah gol yaitu Luis Suarez. Musim lalu, Suarez mencetak 25 gol dari 43 pertandingan yang dilalui. Messi cetak 58 gol dari 57 pertandingan. Sedangkan Neymar cetak 39 gol (51 pertandingan). (Def/Wnd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.