Sukses

Cari Bibit Muda, Pelti Gelar Turnamen Tenis Nasional

Turnamen ini digelar di Purwokerto, Bandung, dan Surabaya.

Liputan6.com, Jakarta Pengurus Pusat Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI), menggelar seri kejuaraan Liga Tenis Junior Nasional (LTJN) 2015 mulai 7 Agustus 2015. Ajang ini digelar untuk mencari talenta-talenta muda Indonesia yang kedepannya akan bersaing dengan negara-negara lain.

"Ajang ini sangat baik untuk petenis muda agar mereka bisa merasakan atmosfer kompetisi. Ini juga bagian dari upaya kami membina para petenis muda agar bisa mencari aset bangsa di masa depan," ujar Ketua Bidang Pertandingan PP Pelti, Susan Soebakti, Rabu (5/8/2015).

Turnamen ini digelar di tiga kota berbeda yaitu Purwokerto, Bandung, dan Surabaya. Masing-masing kota akan menggelar kejuaraan sebanyak empat seri. Ajang ini akan dibagi ke dalam beberapa kelompok umur, 10, 12, 14, 16, dan 18 tahun.

"Pemenang kejuaraan ini nantinya akan dapat medali dan sertifikat. Namun, biasanya mereka juga akan mendapatkan kesempatan bertanding di level kejuaraan yang lebih tinggi," tambah Susan.

Kali ini PP PELTI bekerja sama dengan PT Nasssau Sport Indonesia sebagai sponsor utama. Mereka akan menyuplai bola yang akan digunakan selama turnamen.

"Kami bangga bisa jadi sponsor utama ajang ini. Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk membantu mengembangkan olahraga tenis di Indonesia," sebut Direktur Eksekutif PT Nassau Sport Indonesia, Sun Tae Jung.

Berikut jadwal pelaksanaan di 3 kota:

1. Purwokerto: 7-9 Agustus, 26-28 September, 3-5 Oktober, November

2. Bandung: 15-17 Agustus, 19-21 September, 16-18 Oktober, November

3. Surabaya: 5-7 September, 24-26 Oktober, 7-9 November, Desember.(Ton/Ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini