Sukses

Kata Maitimo Mantan Rekan Setim Pindah dari MU ke Klub Turki

Kepindahan Robin Van Persie dari Manchester United ke Fenerbahce ditanggapi mantan rekannya, Raphael Maitimo.

Liputan6.com, Jakarta Kepindahan Robin Van Persie dari Manchester United ke Fenerbahce ditanggapi mantan rekannya, Raphael Maitimo. Kedua pemain itu pernah tergabung di tim junior Belanda.

Van Persie dan Maitimo pernah bermain bersama di Akademi Feyenoord dan Timnas Belanda di level kelompok umur U-15, U-16, dan U-17. Maitimo pun bergabung dengan Wesley Sneijder dan Arjen Robben di Timnas U-17. Namun nasib memisahkan mereka.

Tiga orang rekannya sukses menembus tim besar dan tampil di tim senior Belanda sedangkan Maitimo tidak hingga merumput di Indonesia. Kendati demikian, Maitimo masih mengikuti perkembangan Van Persie, termasuk ketika dia pindah dari Manchester United ke klub Turki, Fenerbahce.

Banyak pihak menilai, keputusan Van Persie gabung ke Fenerbahce langkah mundur. Tapi Maitimo beranggapan sebaliknya. Di mata Maitimo, Fenerbahce pun juga memiliki nama besar di pentas sepakbola Eropa.

"Menurut saya keputusannya cukup tepat, Van Persie sudah bermain di banyak klub besar, dah menurut saya bergabung dengan Fenerbahce bukanlah sebuah kemunduran. Fenerbahce juga klub besar," ujar Maitimo saat ditemui di sela-sela kesibukannya di Kuningan City, Sabtu (8/8/2015).

Keakraban Maitimo dan Van Persie sempat terekam di Jakarta ketika Timnas Belanda menyambangi Indonesia untuk melakoni pertandingan persahabatan, 2013 lalu. Ketika itu, kedua pemain saling berjabat tangan.

"Senang bisa bertemu rekan setim junior, Raphael Maitimo. Dia bermain untuk Indonesia sekarang," ujar Van Persie lewat akun Facebook beberapa waktu lalu. (Ton/Rjp)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.