Sukses

Jokowi Buka Piala Presiden, Markas Bali United Dipermak

Presiden Jokowi direncanakan buka Piala Presiden.

Liputan6.com, Denpasar: Presiden RI, Joko Widodo atau Jokowi direncanakan membuka turnamen sepak bola Piala Presiden 2015 di Gianyar Bali pada 30 Agustus mendatang. Guna mempersiapkan ini, markas Bali United Stadion Dipta pun dipermak.

Sebelumnya, anggota tim komunikasi presiden Teten Masduki menyebutkan, Jokowi akan membuka sejumlah turnamen sepakbola yang digelar di Indonesia, termasuk Piala Presiden. Pernyataan itu membuat Bali United langsung melakukan renovasi tribun VVIP.

Beberapa fasilitas yang dirasa kurang maksimal kembali direnovasi ulang.Media Officer Bali United, M Qomarudin mengatakan bahwa perubahan mendasar di stadion Dipta dilakukan di sekitar akses menuju areal VVIP yang dipersiapkan untuk menyambut kedatangan orang nomor satu di Indonesia, Joko Widodo.
Stadion Dipta bakal dibenahi guna menyambut pembukaan Piala Presiden
Renovasi total menurutnya akan meliputi toilet khusus VVIP, ruang transit dan medis VVIP, pemasangan karpet sepanjang tangga menuju areal VVIP, serta pengecatan ruangan-ruangan khusus beserta pemasangan instalasi penerangan di beberapa titik.

"Selain ruangan yang kami cat ulang, tower air di sudut-sudut luar stadion juga akan dicat. Rumput stadion juga sudah mulai dirapikan hari ini," kata Qomar seperti dilansir situs resmi klub.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2

Proses renovasi stadion Dipta menurutnya sudah berjalan sejak tanggal 3 Agustus kemarin. Dan proses pengerjaannya dipastikan akan rampung pada H-7 acara pembukaan atau pada 23 Agustus 2015 nanti.

"Sebagai tuan rumah, kami tidak ingin mengecewakan. Agar proses renovasi sesuai dengan perencanaan awal, kami melibatkan sekitar 50 pekerja untuk menyelesaikan ini semua," jelasnya. (Def/Ian)

Baca Juga:

Ditanya Umur, Van Gaal Nyanyikan Lagu The Beatles

"Messi dan Neymar Bakal Lebih Ganas Musim Ini"

Ramdani Masih Ingin Main untuk Persija?

Mourinho: Hanya 3 Klub Bisa Tolak Jual Pemain

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini