Sukses

Wahyu/Ade Kaget Sudah Tersingkir di Babak 16 Besar

Wahyu/Ade takluk lagi dari pasangan Ganda asal Jepang Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa.

Liputan6.com, Jakarta: Pasangan ganda putra Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf baru saja takluk di tangan unggulan keenam asal Jepang Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa dua set langsung 15-21 dan 14-21 dalam babak ketiga Kejuaraan Dunia, di Istora Senayan, Jakarta.

Endo/Hayakawa memang tampil menekan sejak awal dan hal ini diakui oleh Wahyu. "Ini di luar dugaan karena permainan kita bisa seperti ini. Kami tidak maksimal dan sulit keluar dari tekanan mereka," tutur Wahyu pada Kamis (13/8) siang dalam jumpa pers.

Rekor pertemuan Wahyu/Ade dengan pasangan Jepang tersebut memang tak bagus. Dari dua kali bertemu sebelumnya, keduanya menelan kekalahan. "Lawan kami memang tak gampang dimatikan. Mereka kuat dan kami seperti kurang bertenaga. Ke depan kami harus menambah power," kata Wahyu menambahkan.

Sepakat dengan rekannya, Ade mengakui hari ini dirinya tak mengeluarkan seluruh kemampuan karena di bawah tekanan lawan. "Pasti kecewa karena permainan kami tidak maksimal. Tapi begitulah, ada yang menang dan ada yang kalah," pungkas Ade. (Ris/Def)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini