Sukses

Petinju Terbaik Kalbar Akan Tanding di Thailand

Ia akan melawan Petchchorhae Kokietgym.

Liputan6.com, Pontianak - Petinju terbaik asal Kalimantan Barat (Kalbar) yang menjadi binaan dari TNI Angkatan Udara kembali naik ring. Adalah Iwan Soda yang sekarang berjuang mengikuti jejak Daud “Cino” Yordan, ikon tinju Indonesia.

Iwan Soda merupakan warga dari Kayong Utara. Jika tidak ada aral melintang, ia dijadwalkan akan terjun di Kejuaraan Tinju WBO Asia 50,99 kilogram di negara Thailand pada 3 September 2015 mendatang.

“Iwan selama ini juga berlatih di Lanud Supadio telah mencatatkan rekor kemenangan sempurna dengan 7 kali main, 7 kali menang, dimana 6 di antaranya dimenangkan dengan KO. Juara Nasional di kelas 50,9 tersebut dijadwalkan melawan Petchchorhae Kokietgym untuk menjadi raja tinju di Asia dalam kelas yang sama,” kata Komandan Pangkalan TNI AU Supadio Pontianak, Marsekal Pertama TNI Tatang Harlyansyah.
    
Tatang mengaku, pihaknya memberikan semangat secara langsung kepada Iwan Soda. Bahkan, pihaknya juga siap memberikan bantuan selama Iwan Soda berlatih.

“Baik sparing partner, sarana latihan, alat kebugaran yang sudah dimiliki Lanud Supadio bisa dimanfaatkan sebelum pertandingan,” ujar Tatang.
    
Ia menekankan agar Iwan Soda terus mengasah kemampuan serta menyiapkan mental dan fisik dengan baik, sehingga bisa menjadi petinju kelas dunia, dan selalu mengikuti apa kata pelatih.

“Selama berada di Thailand harus selalu menjaga nama baik bangsa Indonesia sebagai bangsa yang beradab, berjiwa portif dan harus selalu bermain bersih,” demikian pesan Tatang, menekankan. (Jnp/Ary)

Baca juga:

Seperti Ini Wajah Imut 7 Pelatih Saat Masih Jadi Pemain Bola

Wawancara Daley Blind: Bicara Soal Depay dan Posisi Baru di MU

Van Gaal Tendang De Gea dari Skuat Liga Champions

Wawancara Pedro: Bicara Gelar, Mourinho dan Sahabatnya di Chelsea

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini