Sukses

"Ronaldo dan Messi" Bersihkan Puntung Rokok di Jalanan

Kelompok pencinta lingkungan memanfaatkan nama Messi dan Ronaldo.

Liputan6.com, London - Sebuah inisiatif dilakukan oleh kelompok pencinta lingkungan di Kota London untuk membuat jalanan lebih bersih. Lucunya, usaha tersebut melibatkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam rangka melindungi jalanan dari bekas puntung rokok.

Kelompok yang menamakan diri Hubbub ini membuat sebuah box di trotoar jalanan kota London. Box tersebut digunakan untuk membuang puntung rokok bekas yang sering berserakan di jalanan kota London. 



Lucunya, box tersebut terbagi dua dan masing-masing diberi nama Messi dan Ronaldo. Di atas tulisan Messi dan Ronaldo, terdapat pertanyaan tentang siapa pemain yang terbaik di dunia untuk saat ini.

Bila Anda ternyata memilih Ronaldo sebagai pemain terbaik, puntung rokok bisa dibuang ke kotak bertuliskan nama bintang Real Madrid tersebut. Sementara jika Anda lebih memilih Messi, puntung rokok dapat dibuang ke kotak dengan nama bintang Barcelona itu. 



Dengan kemasan menarik seperti itu, diharapkan masyarakat kota London lebih disiplin dalam membuang puntung rokok. Tindakan kelompok pencinta lingkungan Hubbub pun mendapat apresiasi dari pemerintah kota London.     

Dalam foto terakhir yang diunggah ke media sosial, box puntung rokok Ronaldo terlihat sedikit lebih banyak dibanding box dengan nama Messi. Tentu ini berbanding terbalik dengan hasil Ballon d’Or tahun lalu, ketika Messi mengalahkan Ronaldo. (Win/Ary) 

Baca Juga:

Inovasi Baru, Serie B Italia Perkenalkan Kartu Hijau

Buffon: Jangan Anggap Malta Sebelah Mata

Mengenal Lebih Dekat Pebasket Cantik Hanum Fasya

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini