Sukses

Wawancara Van Gaal: Seharusnya MU di Posisi Ke-13

Manchester United menang telak 3-0 atas Sunderland di Old Trafford Stadium pada Sabtu (26/9/2015) malam WIB.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United menang telak 3-0 atas Sunderland di Old Trafford Stadium pada Sabtu (26/9/2015) malam WIB dalam lanjutan Liga Premier Inggris. Tiga gol MU dicetak oleh Memphis Depay, Wayne Rooney dan Juan Mata.

Selain menang, Setan Merah (sebutan MU) untuk pertama kalinya dalam dua musim terakhir berhasil berada di puncak klasemen Liga Premier Inggris. Saat ini, MU mengamas 16 poin, unggul satu angka dari rival sekotanya, Manchester City yang berada di posisi kedua.

Bek Manchester United Matteo Darmian berusaha melewati pemain Sunderland, Adam Johnson pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Sabtu (26/9/2015). (Action Images via Reuters/Jason Cairnduff)

Manajer Louis van Gaal mengaku senang atas hasil ini. Namun dirinya tidak menyangka Setan Merah bisa memuncaki klasemen Liga Premier Inggris. Mengapa demikian? Simak petikan wawancara dengan Van Gaal usai pertandingan melawan Sunderland!

Halo Meneer! Sekarang MU berada di puncak klasemen Liga Premier, bagaimana perasaan Anda?

Sebagai pelatih, saya tentu saja bahagia. Tapi pada musim lalu, saya berpikir dalam tahap ini kami akan berada di posisi ke-13 dalam klasemen.

Di pertandingan kali ini, Depay dan Rooney akhirnya bisa mencetak gol pertama mereka di Liga Premier Inggris. Apa tanggapan Anda?

Saya senang untuk keberhasilan mereka. Namun, bagi saya hal itu tidak penting. Sebab, sebagai sebuah tim, kita harus membuat gol. Siapa yang mencetak gol itu tidak penting. Anda harus mengalahkan lawan dan membuat satu gol lebih banyak dari musuh. Itulah permainan.

Selebrasi Memphis Depay usai mencetak gol pertama di Liga Premier Inggris.

Anthony Martial tidak mencetak gol saat melawan Sunderland, dia hanya memberikan assists. Menurut Anda, bagaimana performa Martial di pertandingan melawan Sunderland?

Saya sangat senang dengan kinerja Martial. Dia tidak hanya mesin gol saja. Tapi, dia juga menjadi titik menyerang kami. Dia juga bisa merencanakan gol. Bagi saya, dia sudah jauh lebih penting jika dibandingkan dengan awal kedatangannya.

Van Gaal puas dengan kinerja Martial.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Wawancara Van Gaal

Di pertandingan tadi, MU sangat mendominasi Sunderland. Apakah keberhasilan tim memuncaki klasemen karena hal itu?

Ya, saya pikir seperti itu. Di awal babak kedua, kami mengontrol permainan lebih banyak dari lawan. Saya ingin semua fans memiliki pemahaman tentang ini.

Dalam 3 pertandingan terakhir di Liga Premier Inggris, MU berhasil mencetak tiga gol. Apa yang berubah pada musim ini?

Saya harus mengatakan, ini juga berbau sedikit keberuntungan. Tapi pada musim ini, kami sudah jauh lebih tenang ketika menguasai bola. Kami juga selalu membuat keputusan yang bagus.

Manchester United selalu mencetak 3 gol dalam 3 laga terakhir di Liga Premier Inggris.

Baik saya akan contohkan, Depay mencetak gol saat melawan Sunderland. Dia bisa mencetak dua gol pada kesempatan kedua jika saja lebih tenang saat mengeksekusi bola. Ya, dia tidak tenang untuk menyelesaikan peluangnya itu.

Apa rencana Anda ke depan, terlebih lagi tengah pekan ini akan ada Liga Champions?

Rencana saya tidak hanya Liga Champions. Kami ingin mempertahankan posisi puncak klasemen Liga Premier Inggris. Di pertandingan selanjutnya kami akan menghadapi Arsenal di kandang mereka. Itu adalah pertandingan yang sulit, tapi musim lalu kami bisa menang di sana sehingga kami memiliki harapan. (Cak/Vid)

Baca Juga

Buka Perang Urat Syaraf, Iwan Setiawan Minta Maaf

Daftar Fakta Mengejutkan Setelah Persib Depak PBFC

Si Jalak Harupat Penuh Sesak, Bobotoh Serang Balik Iwan Setiawan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini