Sukses

Higuain Ungkap Borok Ronaldo di Madrid

Higuain sebut sifat buruk Ronaldo menyebabkan dia hengkang dari Real Madrid.

Liputan6.com, Naples: Gonzalo Higuain buka-bukaan tentang alasannya meninggalkan Real Madrid beberapa waktu lalu. Dia menyebut sosok Cristiano Ronaldo sebagai salah satu penyebab.

Bergabung sejak 2007, Higuain memilih meninggalkan Madrid pada 2013 silam. Dia memutuskan bergabung dengan klub Serie A, Napoli.

Lama diam dan tak membeberkan alasan hengkang dari Santiago Bernabeu, penyerang berjuluk Pipita kini tak tahan untuk buka suara. Tanpa sungkan sedikitpun, dia pun menyebut sikap Ronaldo sebagai penyebabnya tak betah berlama-lama lagi di Madrid.

Dia membeberkan betapa egoisnya Ronaldo di Madrid. Higuain juga menyebut bintang asal Portugal itu sebagai sosok yang terlalu percaya diri.

"Dia sangat egois. Jika Anda tidak mengatakan Ronaldo yang terbaik, maka dia bukan teman Anda. Ronaldo berpikir dia selalu yang terhebat, tapi itu sungguh berlebihan," ungkap Higuain.

Higuain juga pernah menjadi rekan rival Ronaldo, Lionel Messi, ketika membela timnas Argentina. Dan dia pun membandingkan sikap dua pemain top tersebut yang sangat bertolak belakang.

"Saya juga bermain dengan Messi. Saya bisa bilang, mereka sangat berbeda satu sama lain dalam hal sikap," jelasnya dikutip Sport. Belakangan seperti dilansir Bleacher Report, Napoli membantah jika bintangnya itu sudah bicarakan hal jelek soal Ronaldo.(Def/Rco)

Baca Juga:

Inter Dibantai Fiorentina, Pemain Ini Rela Disalahkan

Tak Terima Nama dan Logo Persebaya Diubah, Bonek Siap Boikot

Daftar 4 Tim yang Lolos ke Semifinal Piala Presiden

Penuh Pemain Dunia, ISL Resmi Bergulir Pekan Depan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini