Sukses

Messi Berani Garansi Kualitas Penyerang Muda Juventus

"Dybala pemain hebat. Dia punya masa depan gemilang dan akan banyak diperbincangkan dalam beberapa tahun ke depan," kata Messi.

Liputan6.com, Turin - Paulo Dybala menjadi sensasi baru di Liga Serie A Italia. Striker berusia 21 tahun itu telah mencetak tiga gol dalam enam penampilannya bersama Juventus. Wajar, jika pelatih Timnas Argentina Gerardo Martino memanggilnya untuk menggantikan Lionel Messi yang sedang cedera.

Hebatnya, mengetahui posisinya sekarang diambil Dybala, Messi tak keberatan. Bintang Barcelona itu justru menyanjung mantan pemain Palermo itu.

Striker Juventus Paulo Dybala. (Liputan6.com/MARCO BERTORELLO / AFP)

Messi menyebut Dybala sebagai pemain hebat dan memiliki masa depan cerah. Bahkan, ia berani memberi jaminan tentang kemampuan Dybala.

"Dybala pemain hebat. Ia punya masa depan gemilang dan akan banyak diperbincangkan dalam beberapa tahun ke depan," kata Messi seperti dilansir Football Italia, Minggu (11/10/2015).

"Saya bisa menjelaskan bagaimana kualitas sesungguhnya Dybala. Kalian semua bisa mempercayainya," imbuh pemain terbaik dunia empat kali tersebut.

Striker Juventus Paulo Dybala. (Liputan6.com/MARCO BERTORELLO / AFP)

Dybala bergabung dengan Juventus dari Palermo pada awal musim 2015 dengan nilai transfer 32 juta euro. Punya gaya bermain yang mengandalkan kecepatan serta skill dribble, Dybala dibanding-bandingkan dengan Sergio Aguero dan Messi. Tapi, sebagian pihak ada yang menyebutnya mirip dengan mantan bomber AS Roma, Vincenzo Montella. (Ram/Bog)

Baca juga:

Lupakan Uang, Apa Target Klopp Bersama Liverpool?

Fans Brutal, FIFA Jatuhkan Sanksi untuk Malaysia

Disamakan dengan Balotelli, Striker Inter: Saya Bukan Bad Boy!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.