Sukses

10 Bintang Premier League Bertulang Kaca

Pemain paling gampang terkena cedera adalah Wayne Rooney.

Liputan6.com, Jakarta - Cedera menjadi momok yang paling menakutkan bagi pemain sepak bola di belahan dunia mana pun. Bahkan, pemain terbaik dunia abad ini, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo pun takut dengan cedera.

Media asal Inggris, Inggris memberitakan ada 10 pemain yang masih aktif Liga Premier Inggris paling sering dibekap cedera sejak tahun 2010. Pemain paling gampang terkena cedera adalah Wayne Rooney. Selain Rooney, siapa saja yang mendapat julukan pemain bertulang kaca?

Wayne Rooney

Striker sekaligus kapten Manchester United, Rooney merupakan pemain di Liga Premier Inggris yang paling sering cedera. Dalam lima tahun terakhir, dia sudah mengalami cedera sebanyak 34 kali. Ada tiga masalah yang paling sering dihadapi Rooney, yakni cedera pangkal paha, lutut dan pergelangan kaki.

Cedera paling parah Rooney terjadi pada Agustus 2012 saat melawan Fulham. Striker berusia 30 tahun itu mengalami cedera lutut dan harus menjalani masa pemulihan selama 32 hari.

Baca Juga

  • Video Udara Insiden Rossi vs Marquez di MotoGP Sepang
  • Marquez: Rossi Tendang Setang dan Rem Motor Saya!
  • Hubungan Retak, Bagaimana Bisnis Rossi dengan Marquez?


Gabriel Agbonlahor

Pemain kedua di Liga Premier Inggris yang paling sering mengalami cedera adalah striker Aston Villa, Gabriel Agbonlahor. Dalam lima tahun terakhir, dia sudah mengalami cedera sebanyak 32 kali. Dia pernah cedera pangkal paha selama 45 hari.

Laurent Kosielny

Bek Arsenal, Laurent Koscielny sudah cedera sebanyak 30 kali sejak tahun 2010. Pemain andalan Arsene Wenger di lini pertahanan tersebut paling sering mengalami cedera betis.


* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Next

Jonny Evans

Cedera menjadi penyebab utama Jonny Evans sulit berkembang bersama Manchester United. Sejak tahun 2010, bek yang kini memperkuat West Bromwich Albion itu sudah cedera sebanyak 29 kali. Dia pernah menepi dari lapangan hijau hingga 70 hari karena cedera pergelangan kaki.

Yaya Toure

Menjadi gelandang serang membuat bintang Manchester City, Yaya Toure mendapat banyak tekel dari pemain lawan. Toure sering mendapat masalah ringan di paha dan hamstring. Dalam lima tahun terakhir, dia sudah mengalami cedera sebanyak 28 kali. Adik kandung Kolo Toure itu pernah absen selama sebulan karena cedera ringan.


Steven Fletcher

Striker Sunderland, Steven Fletcher menjadi pemain yang masih aktif di Liga Premier Inggris paling banyak menghabiskan waktunya di meja pesakitan. Sejak tahun 2010, dia mengalami cedera sebanyak 28 kali. Striker berusia 28 tahun tersebut pernah mengalami cedera pergelangan kaki selama 158 hari.


3 dari 3 halaman

Next

Kieran Gibbs

Setelah Koscielny, pemain Arsenal lainnya yang paling sering cedera adalah Kieran Gibbs. Bek kiri Meriam London --sebutan Arsenal-- itu sudah mengalami cedera sebanyak 28 kali sejak tahun 2010. Cedera pinggul, pergelangan kaki dan betis merupakan 'musuh' abadinya.

Samir Nasri

Gelandang Manchester City lainnya yang sering cedera adalah Samir Nasri. Dia sudah cedera sebanyak 28 kali sejak 2010. Cedera pangkal paha merupakan momok yang menakutkan untuk mantan pemain Arsenal tersebut.

Baca Juga

  • Video Udara Insiden Rossi vs Marquez di MotoGP Sepang
  • Marquez: Rossi Tendang Setang dan Rem Motor Saya!
  • Hubungan Retak, Bagaimana Bisnis Rossi dengan Marquez?


Tomas Rosicky

Tomas Rosicky menjadi pemain ketiga Arsenal yang paling sering mengalami cedera. Gelandang Timnas Republik Ceko itu sudah dibekap cedera sebanyak 27 kali sejak 2010. Jika ditotal, Rosicky membutuhkan 204 hari untuk menyembuhkan cedera yang dialaminya.

Theo Walcott

Satu lagi pemain Meriam London yang mendapat julukan tulang kaca. Dia adalah Theo Walcott. Sejak 2010, dia sudah dibekap cedera sebanyak 26 kali. Walcott paling sering mengalami cedera betis dan pergelangan kaki.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.