Sukses

Cetak Sejarah, Belgia Rangking 1 Dunia

Untuk kali pertama, Belgia menempati posisi rangking satu dunia yang dikeluarkan FIFA, Kamis (5/11/2015).

Liputan6.com, Zurich - Belgia mencetak sejarah. Untuk kali pertama, Belgia menempati posisi pertama rangking dunia. Ini berdasarkan rilis yang dikeluarkan Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA), Kamis (5/11/2015).

Belgia naik dua tingkat dari posisi sebelumnya. Rode Duivels --julukan Timnas Belgia-- kini memiliki 1440 poin. Belgia mengkudeta Argentina yang turun ke posisi ketiga dengan 1383. Sementara Jerman tetap di peringkat kedua dengan 1388 poin.

Baca Juga

  • Guardiola Ungkap Kunci Sukses Lumat Arsenal
  • 5 Fakta Unik Usai Bayern Bantai Arsenal
  • "Gol Cepat Bayern Jadi Bencana bagi Arsenal"

Chile naik empat peringkat ke posisi kelima dengan 1288 poin. Chile menyalip Juara Dunia 2010 Spanyol, Kolombia, dan Brasil yang masing-masing berada di peringkat enam, tujuh, dan delapan. Rangking sembilan ditempati Inggris yang naik satu peringkat. Disusul Austria yang juga naik satu peringkat.

Lantas di posisi berapakah Indonesia? Berdasarkan rilis terbaru, posisi Indonesia turun tiga peringkat, dari 171 ke 174. Ini merupakan posisi terburuk Indonesia sepanjang sejarah.

Posisi Indonesia di bawah negara-negara Asia Tenggara lainnya, seperti Filipina (137), Thailand (144), Vietnam (147), Singapura (152), Myanmar (161), Timor Leste (162), dan Malaysia (171). Terus merosotnya posisi Indonesia disebabkan sanksi FIFA yang membuat tim Merah Putih absen di semua agenda sepak bola internasional. (Bog/Win)

Belgia menempati rangking satu dunia berdasarkan rilis yang dikeluarkan FIFA, 5 November 2015. (Liputan6.com/FIFA.com)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini