Sukses

Gandeng Freeport, Persipura Dapat Rp 2,5 Miliar

Freeport adalah sponsor utama Mutiara Hitam sejak 2012.

Liputan6.com, Jakarta - Persipura Jayapura mendapat sponsor untuk berlaga di turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015. Sponsor yang dimaksud adalah PT Freeport Indonesia.

Freeport mengucurkan dana Rp 2,5 miliar untuk operasional klub dan pembinaan para pemain selama mengikuti Piala Jenderal Sudirman. Freeport adalah sponsor utama Mutiara Hitam sejak 2012, dan merasa bangga atas prestasi Persipura di tingkat lokal dan regional.

Baca Juga

  • Ingin Ledakkan Stade de France, Pelaku Dicegat di Pintu Masuk
  • Ada Bom, Kenapa Prancis vs Jerman Tidak Dihentikan?
  • Ogah Absen di Moto GP, Pembalap Ducati Tolak Operasi

“Persipura telah mengharumkan nama Papua. Prestasi Persipura di ajang Liga Super Indonesia dan AFC Cup menjadi bukti bahwa Papua memiliki potensi yang membanggakan," ucap Riza Pratama, VP Corporate Communications Freeport dalam rilis yang diterima Liputan6.com.

"Kami berharap para pemain Persipura akan kembali memberikan penampilan terbaik untuk pertandingan mendatang. Teruslah berjuang untuk mengharumkan nama Papua dan Indonesia," ia menambahkan.

Persipura optimistis mampu meraih prestasi dalam comeback-nya ke arena persepakbolaan nasional setelah vakum beberapa waktu. “Kami optimistis mampu meraih prestasi yang membanggakan dalam turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015 sebagai hadiah bagi para pendukung Persipura yang telah lama menunggu kehadiran tim kebanggaannya di turnamen tingkat nasional,” ujar Manajer Persipura Rudi Maswi.

“Dengan dukungan Freeport untuk pelatihan dan operasional tim, kami mengincar gelar juara dalam turnamen ini,” imbuh Rudi. (Jon/Rco)*

Persipura Jayapura

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini