Sukses

Kisah Debut Lionel Messi di El Clasico

Simak kisah menarik Messi di laga El Clasico serta statistiknya setiap main di Bernabeu.

Liputan6.com, Madrid: Lionel Messi melakoni debut di El Clasico pada 19 November 2005. Kala itu, Barcelona menang 3-0 atas Real Madrid di Stadion Bernabeu.

Memang, Messi belum jadi bintang di laga itu. Yang dipuja-puji justru Ronaldinho yang mencetak dua di Bernabeu. Ronaldinho tak hanya dipuji fans Barcelona, tapi juga fans Madrid.

Sejak debut tersebut, Messi tak pernah absen di 30 laga El Clasico. Dia pun menjadi top skor El Clasico sepanjang masa dengan 21 gol yang dicetaknya.

Pada laga di Bernabeu tersebut, pelatih Barcelona kala itu Frank Rijkaard memainkan Messi sebagai starter. Dia menjadi trisula di lini depan bersama Samuel Eto'o dan Ronaldinho.

Sama seperti laga yang bakal berlangsung 22 November 2015 dini hari nanti, laga El Clasico juga digelar setelah jeda internasional. Saat itu merupakan laga ke-12 musim itu.

Baca Juga

  • Debutan Fantastis Barcelona dan Madrid di El Clasico
  • Yamaha Pakai Rossi-Lorenzo di MotoGP 2016, Tapi...
  • Pemain 'Membandel' Iwan Pilih Mundur dari Pusamania Borneo FC

Bagaimana penampilan Messi kala itu? Menakjubkan. Meski tak mencetak gol, Messi yang masih berusia 18 tahun kala itu mampu rebutkan pertahanan Madrid yang dijaga Roberto Carlos, Ivan Helguera,Sergio Ramos dan Michel Salgado.

Messi yang mengarsiteki gol pertama Barcelona yang dicetak Samuel Eto'o kala itu. Messi kala itu bermain selama 70 menit dan digantikan Iniesta. Dari 30 kali membela Barcelona di El Clasico, Messi membawa Barcelona menang 14 kali,7 imbang dan 9 kali kalah.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Hantu Bernabeu

Messi tak pernah absen setiap kali Barcelona main di Bernabeu. Dia sudah 15 kali membela Barcelona di Bernabeu. Hasilnya, Barcelona menang 7 kali, tiga kali imbang dan 5 kali kalah.

Di Bernabeu, Messi sudah cetak 12 gol. Beberapa penampilan hebatnya yaitu kala Barcelona hajar Madrid 6-2 pada 2 Mei 2009, dua gol di semifinal Liga Champions 2011 dan hattrick di kemenangan 4-3 Barcelona atas Madrid di musim 2013/14.

Bisakah Messi menambah catatan apik di El Clasico yang ke-31 nya? Ini semua tergantung dari keputusan Luis Enrique, apakah bakal memainkan dia atau menjadikannya sebagai pemain cadangan. (Def/Rco)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini