Sukses

Van Gaal Pede MU Tembus 16 Besar Liga Champions

Van Gaal menargetkan MU harus meraih tiga angka dalam duel melawan PSV Eindhoven

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United, Louis van Gaal optimistis timnya bisa meraih satu tiket di fase gugur Liga Champions. Untuk itu, pelatih asal Belanda ini memberi syarat agar bisa mewujudkan mimpi melangkah ke babak berikutnya, MU harus bisa mengalahkan PSV Eindhoven di Old Trafford.

MU dijadwalkan akan bertemu tim wakil Belanda itu, pada Kamis 26 November 2015 dini hari WIB.  Saat ini, MU masih memimpin klasemen Grup B dengan koleksi tujuh poin dari empat pertandingan.

Pada pertemuan pertama di Eindhoven, tim Setan Merah harus mengakui keunggulan PSV 1-2.  Dua gol PSV dicetak Hector Moreno dan Luciano Narsingh. Sedangkan gol MU disarangkan Memphis Depay.

Baca Juga

  • Dijagokan Latih Madrid, Zidane: Tak Perlu Buru-buru Pecat Benitez
  • Bale: Beberapa Pemain Terobsesi Ballon d'Or
  • Cuplikan Inter Pesta Gol ke Gawang Tim Promosi


“Jika kami mengalahkan PSV, maka kami akan lolos. Sungguh penting untuk menang, namun ini tidak mudah karena setiap laga yang Anda mainkan, Anda tidak bisa berkata kami akan mengalahkan mereka," kata Van Gaal, Senin (23/11/2015).

Jelang pertandingan penting ini, The Red Devils membawa modal cukup bagus. Mereka sukses mengemas kemenangan 2-1 atas Watford di laga lanjutan Liga Inggris akhir pekan kemarin.

Van Gaal menegaskan pentingnya laga kandang. “Saya berkata ini setelah ditahan imbang CSKA Moskwa, bahwa kami tetap dalam jalur dan saya masih merasa tepat soal itu," ujarnya.

Hanya saja Van Gaal juga mengingatkan bahwa PSV adalah bukan lawan yang mudah. "Mereka [PSV]  bisa mengalahkan Wolfsburg dan saya pikir mereka adalah sebuah tim yang sangat bagus. Bahkan, juga pernah mengalahkan Manchester United," pungkas Van Gaal.(Ian/Jnp)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini