Sukses

Liga Champions: Data dan Fakta Jelang Barcelona Vs AS Roma

Pelatih Barca, Luis Enrique akan kembali mengandalkan Neymar dan Luis Suarez untuk menjebol gawang Roma

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona akan kembali menghadapi pertandingan sengit melawan wakil Italia, AS Roma di Stadion Nou Camp, Rabu (25/11) Pukul 02.45 WIB, dalam fase grup Liga Champions.

Pelatih Barca, Luis Enrique akan kembali mengandalkan Neymar dan Luis Suarez untuk menjebol gawang Roma. Kedua striker yang sedang on fire ini akan dibantu oleh Lionel Messi yang baru saja pulih dari cedera.

Pada pertandingan sebelumnya di Liga Spanyol, Blaugrana mampu mengalahkan Real Madrid dengan skor telak 4-0 di Santiago Bernabeu (22/11). Ini menjadi sinyal bahaya untuk Srigala Italia yang akan bertandang ke kandang mereka.

Baca Juga

  • Presiden Madrid Bantah Ronaldo Meremehkan Benitez
  • Casey Stoner Kembali Gabung Ducati Musim Depan
  • Kerap Cedera, Aguero Tidak akan Ubah Gaya Bermain

Hasil imbang 2-2 melawan Bologna (22/11) di Liga Italia, membuat kepercayaan diri para pemain Roma terganggu saat akan bertandang ke Barca. Ini akan menjadi keuntungan tersendiri untuk Blaugrana.

Namun Roma bukanlah tim kemarin sore. Anak asuh Rudi Garcia ini salah satu tim besar di Italia. Mereka tetap akan memberikan perlawanan untuk Barca meski sulit karena tuan rumah akan didukung oleh puluhan ribu fans.

Selain informasi di atas, berikut data dan fakta jelang pertandingan Barcelona Vs Roma:

1. Pada pertemuan pertama mereka di grup E musim ini, Roma berhasil menahan imbang Barca dengan skor 1-1. Saat itu Alessandro Florenzi berhasil mencetak gol dari jarak jauh.

2. Hasil imbang sudah cukup untuk Barca memastikan diri lolos ke babak 16 Liga Champions dengan status juara grup.

3. Pada pertandingan persahabatan Agustus lalu, Barca berhasil mengalahkan Roma dengan skor 3-0 saat bermain di Stadion Nou Camp.

4. Barca berhasil mencatat 13 kali kemenangan, 5 kali imbang, dan 2 kali kalah atas wakil Italia, saat bermain di kandang.

5. Roma sudah berhasil mencetak 10 gol di fase grup Liga Champions musim ini. Sedangkan Barca hanya mampu mencetak 8 gol saja.

6. Roma berhasil meraih 3 kemenangan, 3 kali imbang, dan 5 kali kalah saat bertandang ke Spanyol.

7. Pelatih Barca saat ini, Luis Enrique adalah mantan pelatih Roma pada musim 2011-2012. (Rco/Bog)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini