Sukses

Hart Ingin Balas Dendam pada Juventus

Kebahagiaan karena telah lolos ke fase 16 besar memang akan semakin lengkap jika City berhasil menekuk Juventus dinihari nanti.

Liputan6.com, Turin - Manchester City telah memastikan diri lolos ke fase 16 besar Liga Champions. Namun The Citizens tetap bertekad meraih kemenangan saat bertandang ke Juventus Stadium, markas Juventus, di match day kelima Grup D Liga Champions, Kamis (26/11/2015) dinihari nanti.

"Kami cukup realistis untuk tahu bahwa hasil imbang saja juga bagus buat kami. Tetapi kami selalu punya hasrat untuk meraih kemenangan di setiap pertandingan," ujar Hart di Sports Mole.

Baca Juga

  • Ibrahimovic: Saya Diva, Pantas Bila Sombong!
  • Cuplikan Mourinho Jadi 'Tukang Kebun' di Israel
  • 5 Dosa Benitez di Laga El Clasico


Kebahagiaan telah lolos ke fase 16 besar memang akan semakin lengkap jika City berhasil menekuk Juventus dinihari nanti. Pasalnya, di pertemuan pertama di Etihad Stadium, City harus menanggung malu lantaran ditaklukkan Juventus 1-2.

Saat itu City lebih dulu unggul berkat gol bunuh diri Giorgio Chiellini sebelum Juventus akhirnya membalikkan keadaan lewat gol Mario Mandzukic dan Alvaro Morata. Kekalahan itu pun sempat membuat posisi City di Grup D terjepit.

"Menyenangkan bisa berada dalam fase ini karena semua orang mengatakan memenangkan pertandingan kandang adalah kunci untuk lolos dari fase grup dan kami kalah di partai kandang pertama," kata Hart. (Tho/Rco)**

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.