Sukses

Jelang Lawan Persipura, Arema Genjot Latihan

Pelatih Arema, Joko 'Gethuk' Susilo ingin Arema meningkat di semua lini jelang 8 besar Piala Jenderal Sudirman.

Liputan6.com, Malang: Tim Pelatih Arema Cronus mengatur program latihan krusial untuk pertandingan lawan Persipura Jayapura. Dengan waktu kurang dari seminggu, Singo Edan menambah jam latihan. Hari ini, Arema bakal latihan dua kali yakni sesi pagi dan sore.

Joko Susilo, Pelatih Arema menyebut dua sesi latihan dibagi karena ingin mematangkan materi yang berbeda. “Pagi hari, kita fokus latihan skill individu dan teknik. Sedangkan, latihan sore fokus pada taktik permainan,” kata Gethuk sapaan akrabnya.

Baca Juga

  • Barcelona Boyong 19 Pemain ke Leverkusen
  • Fasilitas Istimewa Dicabut, Ducati Santai
  • Siapa Musuh Barcelona di Piala Dunia Antarklub 2015?

Pelatih asal cepu tersebut mengatakan, sesi latihan teknik tentu saja fokus pada pengembangan kemampuan serta skill pemain dalam olah bola. Menurut Gethuk, Arema harus meningkat dalam hal teknik individu maupun kerjasama tim.

“Kita ingin tim ini meningkat di semua lini. Karena, lawan kita pun adalah tim yang punya performa merata. Kita harus bisa mengimbangi fisik, skill, teknik sekaligus strategi. Dengan begitu, kita punya peluang,” sambung pelatih berlisensi B AFC ini.

Sesi latihan sore hari ini, fokus pada taktik anti strategi tim asuhan Osvaldo Lessa. Menurut Gethuk, tim pelatih telah menemukan formula untuk meredam permainan tim Mutiara Hitam. Hanya saja, formula ini harus dilatih dengan terus menerus dalam sisa waktu yang ada agar tim makin mantap.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini