Sukses

6 Fakta Menarik Jelang Duel Sengit Arsenal Vs Manchester City

Pertandingan kedua tim kali ini, akan memperebutkan posisi runner up di klasemen sementara Liga Inggris musim ini.

Liputan6.com, London - Pertandingan sengit dalam lanjutan Liga Inggris kembali tersaji saat Arsenal menghadapi Manchester City di Emirates Stadium, Selasa (22/12/2015), pukul 03.00 WIB nanti. Kedua tim akan sama-sama bermain ngotot untuk memperebutkan posisi runner up di klasemen sementara.

Baca Juga

  • Messi: Barcelona Terbaik di Dunia
  • Van Gaal Bakal Di-Mourinho-kan Pemain MU?
  • Bukan di Muenchen, Guardiola Bermimpi Boyong Suarez

Arsenal yang menjadi tuan rumah akan menerapkan permainan menyerang sejak menit pertama. Hal itu dilakukan untuk mencuri gol di awal babak pertama. Pelatih Arsene Wenger akan tetap mengandalkan Oliver Giroud untuk mencetak gol ke gawang City yang dikawal Joe Hart.

Sedangkan Pelatih The Citizen, Manuel Pellegrini, akan tetap mengandalkan kolektifitas anak asuhnya. Yaya Toure akan kembali menjadi motor serangan di lini tengah City. Meskipun bermain di kandang The Gunners, namun peluang City untuk meraih kemenangan masih terbuka lebar.

Selain informasi di atas, berikut data dan fakta jelang pertandingan Arsenal vs Manchester City:

1. Terakhir kali City berhasil meraih kemenangan di kandang Arsenal, pada tahun 2013 lalu.

2. Arsenal belum pernah mengalami kekalahan selama enam partai kandang terakhirnya di Liga Inggris.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Fakta Menarik Lainnya

3. Dalam lima pertandingan terakhir kedua tim, sudah menghasilkan lima kartu merah.

4. Manchester City belum pernah menang di empat pertandingan tandang terakhirnya di Liga Inggris musim ini.

5. Mesut Ozil sudah berhasil mencatat 13 kali assist dalam 15 kali pertandingannya di Liga Inggris musim ini.

6. Menurut statistik, kedua tim sama-sama memiliki kemampuan mencetak gol pada pertengahan babak pertama dan awal babak kedua.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir

    Manchester City

  • Oliver Giroud

Video Terkini