Sukses

Pakai Doping, Iron Man dari Malaysia Diskors Empat Tahun

Sazali ketahuan memakai steroid.

Liputan6.com, Kuala Lumpur- Meski sudah jelas dilarang, masih saja ada atlet yang nekat memakai doping. Atlet binaraga Malaysia, Sazali Samad, positif doping sehingga dijatuhi hukuman berat berupa larangan aktif selama empat tahun.

Pria 48 tahun itu terbukti memakai steroid. Kasus Sazali terungkap setelah dia gagal melewati tes doping yang diadakan badan anti-doping Malaysia (Adamas) 1 September lalu. Demikian diberitakan The Rakyat Post.

Baca Juga

  • 3 Manajer Berebut Kursi Van Gaal di MU
  • Gagal di Piala Jenderal Sudirman, Skuat Persija Dibubarkan
  • Dorna Kecewa, MotoGP 2017 Batal Digelar di Indonesia?


Tes doping dilakukan sebelum kontingen Malaysia berangkat ke Tashkent, Uzbekistan, untuk mengikuti 49th Asian Bodybuilding Championships dari 29 September hingga 5 Oktober.

Sazali merupakan binaragawan ternama Malaysia. Dia dijuluki Iron Man dari Malaysia setelah memenangi gelar Mr Asia sembilan kali (1996, 1998, 1999, 2000, 2004, 2009, 2010, 2012 dan 2014).

Asosiasi Binaraga Malaysia (PBBM) membela Sazali. PBBM menyatakan Sazali baru sadar suplemen yang dikonsumsinya mengandung zat yang dilarang setelah Adamas mengeluarkan hasil tes doping.

Selama ini Sazali tidak pernah tersandung masalah doping. Setiap tahun setidaknya Sazali menjalani dua kali tes bersama Adamas sebelum kejuaraan Dunia dan Asia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.