Sukses

Arsenal Vs Bournemouth: Kebangkitan di Partai Tutup Tahun

Kekalahan dari Southampton pada Boxing Day kemarin masih membekas di memori pemain Arsenal.

Liputan6.com, London - Kekalahan dari Southampton pada Boxing Day kemarin masih membekas di memori pemain Arsenal. Meski demikian mereka tak punya waktu untuk berlama-lama meratapi hasil buruk tersebut.

Pasalnya, malam nanti, Senin, 28 Desember 2015, The Gunners akan kembali melakoni pertandingan yang tak kalah penting di Premier League. Mereka akan menjamu tim gurem Bournemouth di Emirates Stadium.

Tak ada kata selain bangkit bagi Arsenal dalam laga nanti. Mereka ingin menebus kegagalan akhir pekan kemarin dengan memberikan kado kemenangan jelang tutup tahun ini kepada para fans.

"Hal positifnya adalah pada pertandingan ini kami bisa memulai kebangkitan. Performa kami tak sesuai harapan pada akhir pekan kemarin," kara kiper Petr Cech. 

Baca Juga

  • Legenda Madrid Dilarang Foto Bareng Pemain Barca
  • Gelandang MU Tanggapi Tudingan Tak Loyal kepada Van Gaal
  • Wajah-wajah Murung Pemain MU Jelang Latihan Lawan Chelsea

Sementara manajer Arsene Wenger sebelum pertandingan bepesan agar anak-anak asuhnya tidak memikirkan posisi mereka di papan klasemen terlebih dulu. Pria asal Prancis itu juga enggan menargetkan anak-anak asuhnya menjadi pemuncak sebelum tutup tahun ini.

Diketahui jika berhasil menang atas Southampton kemarin, maka Arsenal bisa menggusur Leicester City yang kalah dari Liverpool. Peluang yang sama juga kembali datang karena besok tim asuhan Claudio Ranieri kembali ditantang klub papan atas, Manchester City.

"Di level seperti sekarang saya tak mengharapkan bisa menjadi pemuncak. Yang terpenting tim bisa menunjukkan permainan berkualitas, konsistensi dan fokus. Sabtu kemarin saya tidak kecewa karena gagal menggusur Leicester," kata Wenger.

"Bagaimanapun dari semua itu, terpenting kami sekarang memiliki kekuatan untuk merespon dan memperlihatkan sanggup untuk melupakan hasil buruk melawan Southampton," sambungnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bournemouth Percaya Diri

Sementara kubu Bournemouth sedang dalam tingkat kepercayaan diri tinggi. Mereka punya modal besar saat bertandang ke markas Arsenal, yakni rekor tak terkalahkan dalam enam pertandingan terakhir. 

Sayangnya, masalah cedera kini tengah menggangu mereka. Manajer Eddie Howe jelang duel menyesalkan kondisi timnya yang tak memiliki armada besar untuk menjalani kompetisi."Sangat sulit buat kami karena tak memiliki skuad besar. Kami harus mengatur pemain sedemikian rupa," kata Howe.

Hal lain yang membuat Howe cemas adalah rekor kebobolan Bournemouth dari set peice. Sudah 12 kali gawang mereka bobol melalui situasi bola mati sepanjang musim ini.

Prakiraan susunan pemain:

Arsenal: Cech; Bellerin, Gabriel, Koscielny, Gibbs; Chambers, Ramsey, Oxlade-Chamberlain, Ozil, Walcott; Giroud.

Bournemouth: Boruc; Smith, Francis, Cook, Daniels; Ritchie, O'Kane, Surman, Gosling, Stanislas; Murray.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Bournemouth