Sukses

West Ham Vs Liverpool: The Reds Incar Tiga Kemenangan Beruntun

Liverpool kemungkinan bakal memasang Christian Benteke lagi sebagai juru gedor di lini depan.

Liputan6.com, London-
Liverpool membuka tahun baru dengan pertandingan yang cukup sulit. Mereka akan melawat ke kandang West Ham United, Upton Park Sabtu (2/1/2016) malam WIB.
 
Misi Liverpool untuk duel kali ini sudah jelas, selain ingin menuntut balas atas kekalahan memalukan di putaran pertama. Tim asuhan Jurgen Klopp juga berharap mampu melanjutkan tren kemenangan mereka dalam dua pertandingan terakhir.
 
Sebelum tutup tahun, The Reds diketahui mampu menaklukan tim kejutan Leicester City dengan skor 1-0. Dua hari berselang, mereka kembali meraih hasil yang sama saat bertamu ke markas Sunderland, Stadium of Light.
 
Tuan rumah West Ham, juga berhasil bangkit di penghujung tahun. Mereka berhasil mengalahkan Southampton, padahal dalam 8 pertandingan sebelumnya mereka selalu gagal memetik tiga poin.
 
Meski tampil di kandang sendiri, manajer West Ham, Slaven Bilic, sangat menghormati nama besar calon lawan. Kendati sekarang masih terpaku di papan tengah, dia percaya Liverpool tetap menjadi kontestan dalam perburuan gelar musim ini.
 
Tak cuma itu. Bilic juga amat respek kepada Klopp sebagai pelatih hebat.
 
"Liverpool adalah tim calon peraih gelar, sama seperti mereka yang berada di atas kami sekarang. Jika bisa melanjutkan penampilan bagus, tentu mereka bisa juara," kata Bilic.
 
"Klopp merupakan tambahan yang bagus buat Liga Primer. Semua tim besar memboyongnya. Ekspektasi terhadapnya juga selalu tinggi," sambungnya.
 
Liverpool kemungkinan bakal memasang Christian Benteke lagi sebagai juru gedor di lini depan. Performa pemain satu ini memang sedang on fire, dia selalu menjadi pahlawan kemenangan dalam dua laga terakhir.
 
Daniel Sturridge kabarnya sudah siap dimainkan lagi setelah pulh dari cedera. Tapi Klopp membantahnya. Dia mengaku enggan mengambil risiko.
 
"Saya tidak menahan Sturridge untuk tampil. Saya cuma mau dibenar-benar fit. Dia terus berlatih dan kami memantau reaksinya sejauh ini," ujar Klopp.
 
The Hammers pada laga nanti akan kembali menurunkan Dimitri Payet yang sudah dua bulan terakhir dibekap cedera engkel. Sayangnya, tiga pemain lain Winston Reid, Victor Moses dan Diafra Sakho malah dipastikan absen.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini