Sukses

Rooney Cetak Gol, Van Gaal Berubah Pikiran

Van Gaal kemungkinan tak membeli penyerang.

Liputan6.com, Manchester- Manajer Manchester United Louis van Gaal mulai berubah pikiran dan mengindikasikan tidak akan membeli penyerang berharga mahal di bulan Januari ini. Van Gaal yakin dengan kinerja pemain depan milik MU.

Lini depan MU sangat mandul musim ini. Akibatnya mereka harus merasakan puasa kemenangan dalam delapan pertandingan beruntun. MU baru bisa merasakan kemenangan lagi Sabtu (2/1/2016) saat menang 2-1 atas Swansea City di ajang Liga Premier.

Baca Juga

  • MU Batal Beli Bintang Lazio?
  • 3 Pemain yang Mungkin Tinggalkan Arsenal Bulan Ini
  • Juventus Ingin Boyong Sepaket Bintang Chelsea


Dalam laga yang digelar di Old Trafford itu, dua gol kemenangan MU dicetak duet penyerang Anthony Martial dan Wayne Rooney.

Keberhasilan Rooney mengakhiri puasa gol sejak Oktober lalu membuat Van Gaal makin yakin tidak perlu membeli penyerang pada bursa transfer Januari ini.

Pria Belanda itu tidak akan melakukan pembelian panik di bulan Januari. Dia masih percaya ketajaman timnya bisa diperbaiki dalam latihan.

"Kami selalu mencari solusi dalam tim. Juga, untuk saat ini, tapi kami masih memiliki tim yang bagus dan kami masih bisa mencetak gol," kata Van Gaal.

"Saya tidak percaya terlalu banyak pada kompetisi. Saya percaya pada kepercayaan dan keyakinan. Mungkin itu salah tapi saya telah melakukannya sepanjang hidup saya. Saya memberi kepercayaan kepada pemain."

"Masalah ini bisa diselesaikan dengan uang tapi juga pada latihan di lapangan. Kami berlatih tapi mencetak gol adalah kualitas. Kami memiliki kualitas itu tapi saat ini ada kurangnya kepercayaan diri pada waktu yang tepat atau kami perlu membeli striker lain," lanjut Van Gaal.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.