Sukses

Jumlah Pemain Minim, Persib Belum Siap Ikut Turnamen

Saat ini, Persib hanya latihan dengan 11 pemain.

Liputan6.com, Bandung Dua turnamen telah menanti Persib Bandung, Piala Wali Kota Padang dan Turnamen Gubernur Kalimantan Timur. Meski belum diputuskan, tim juara Indonesia Super League 2014, diprediksi akan memilih salah satu dari dua turnamen tersebut.

Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman menjelaskan jika kondisi skuat Maung Bandung saat ini untuk mengikuti sebuah turnamen sangat tidak ideal. Minimnya jumah pemain menjadi alasan paling utama.

Baca Juga

  • Profil Semen Padang: Grafik Meningkat 'Kabau Sirah'
  • Kapten Watford Tak Rela Ighalo Gabung MU
  • Eks Kapten Liverpool Sedih Benitez Dipecat Madrid

"Itu juga yang termasuk belum siap, latihan dengan pemain yang seadanya dengan 11 orang. Ada beberapa yang sakit dan beberapa latihan di PON, cuma itu materi yang kita miliki. Jadi untuk terjun di sebuah turnamen secara materi ini belum komplet," kata pelatih yang akrab disapa Djanur ini, Kamis (7/1/2016).

Selain itu, persiapan yang minim diprediksi bisa membuat prestasi Persib tidak maksimal. Hal itu terlihat ketika mereka tampil di Piala Jenderal Sudirman.

"Ya, kalau turnamen Februari, idealnya pertengahan bulan Januari (persiapan), karena pengalaman yang sudah di PJS (Piala Jenderal Sudirman) kita persiapan minim, hasilnya seperi ini," tuturnya.

Namun, jika keputusan dari manajemen telah dipastikan, Djanur optimistis Persib akan langsung berbenah dan menambah amunisi untuk memperkuat tim. Beberapa pemain akan menjadi incaran Maung Bandung untuk masuk skuat mereka.

"Kalau misalnya sudah ada kejelasan dari manajeman untuk turnamen mana yang akan diikuti mungkin kita juga lebih intens lagi untuk mencari pemain tambahan dan persiapan lebih baik," bebernya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.