Sukses

Neymar, Messi, dan Pusaran Uang Barcelona

Barca butuh dana besar untuk melindungi Neymar dan Messi.

Liputan6.com, Barcelona - Kabar buruk buat klub-klub Eropa. Barcelona akan segera mendapatkan dana segar dari Qatar Airways yang membuat mereka sanggup memperpanjang kontrak Neymar dan Lionel Messi. Ini artinya para raksasa Eropa yang berniat membeli Messi dan Neymar harus gigit jari.

Baca Juga

  • 5 Pemain Miskin Ini Jadi Kaya karena Sepak Bola
  • Mengenal Model Bikini Selingkuhan Bintang Real Madrid
  • Gaji Naik, Barcelona Bisa Kehilangan Messi atau Neymar

Barca dalam beberapa bulan terakhir tak mampu memberikan tawaran perpanjangan kontrak yang signifikan kepada Neymar. Sebab, tambahan gaji 8 juta euro yang diminta Neymar akan membuat Barca mengeluarkan lebih dari 70 persen pemasukan untuk membayar gaji pemain. Ini bertentangan dengan Fifa Financial Fair Play.

Meskipun Neymar terus mengulang pernyataan bahwa dirinya bahagia di Camp Nou. Akan tetapi, tertundanya perpanjangan kontrak menimbulkan spekulasi bahwa pemain asal Brasil itu akan pindah ke klub yang sanggup memberinya bayaran lebih besar.

Dilansir Marca, dana sponsor dari Qatar Airways akan segera cair setelah perwakilan Barca terbang ke Doha pertengahan pekan ini. "Saya pikir Neymar pada akhirnya akan mendapatkan kontrak baru," kata pelatih Barca Luis Enrique.
Ekspresi Neymar setelah mencetak gol ke gawang Athletic Bilbao dalam pertandingan leg kedua perempat final Copa del Rey di Stadion Camp Nou, Barcelona, Kamis (28/1/2016) dini hari WIB. (Reuters/Albert Gea)
Neymar menegaskan, dirinya ingin bertahan lama di Camp Nou. "Akan selalu ada perdebatan tentang perpanjangan kontrak. Akan tetapi, aku bahagia di Barca dan aku hampir memiliki segalanya di sini. Bagiku sebuah kebanggaan besar bermain dengan Messi dan Luis Suarez. Aku penggemar berat keduanya," kata Neymar.

Dana dari Qatar Airways rencananya juga akan digunakan Barca untuk membayar kenaikan gaji Messi. Dalam dua tahun ke depan, gaji Messi akan naik jadi 42 juta euro. Ini membuatnya jadi pemain dengan gaji tertinggi di dunia.

Barca tentu sangat ingin melindungi aset-aset terbaiknya seperti Messi, Neymar dan Suarez. Ketiganya adalah mesin gol yang berjasa besar memberikan treble musim lalu.

Musim ini, gol-gol dari ketiganya juga terus mengalir. Kompetisi baru memasuki akhir Januari, namun kombinasi ketiganya sudah melesakkan 83 gol.
Ekspresi Trio MSN masing-masing yaitu Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar   (EPA/Kay Nietfeld)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini