Sukses

Lampu Hijau Sturridge dari Klopp Tampil Kontra West Ham

The Reds banal melakoni laga ulangan babak 4 Piala FA melawan West Ham United

Liputan6.com, London - Liverpool bakal menghadapi West Ham United di partai ulangan babak 4 Piala FA, Rabu (10/2/2016) dinihari WIB nanti.

Si Merah harus menghadapi tim yang sama setelah bermain imbang tanpa gol di Anfield, 31 Januari 2016 lalu. Kini, Liverpool bertindak sebagai tim tamu dalam pertandingan di Boleyn Ground. Kemungkinan besar, Liverpool sudah bisa tampil dengan ujung tombaknya, Daniel Sturridge.

Arsitek Liverpool, Jurgen Klopp memberikan sinyal bakal memainkan Sturridge. Pemain 26 tahun itu telah selesai menjalani masa pemulihan.

Mantan striker Chelsea itu mengalami cedera otot kaki pada November 2015. Total, dia harus absen selama 2,5 bulan. Itu menjadi cedera ke-7 Sturridge selama membela Liverpool. “Saya pikir, semua orang berharap begitu, sama seperti Sturridge sendiri,” kata Klopp dilansir dari The Independent.

Baca Juga

  • Jumlah Penonton Super Bowl 50 Merosot
  • Masa Keemasan Ronaldo Masih 3 Tahun Lagi
  • Pemain Muda MU Alami Cedera Lutut

Sturridge sudah dimasukkan dalam daftar pemain ketika Liverpool ditahan Sunderlan 2-2. Namun sepanjang pertandingan striker asal Inggris itu duduk di bangku cadangan.

“Sangat normal kami mencoba pemain setelah mengalami cedera panjang. Inilah yang akan kami lakukan. Selau ada kritik, tetapi selalu ada penjelasan di setiap situasi, tidak ada yang lain. Di momen ini semua ok,” ujar mantan pelatih Borussia Dortmund ini.

Klopp berharap, masa depan Sturridge menjadi spekulasi setelah sembuh dari cedera. Bagaimanapun, Klopp menaruh harapan Sturridge bisa bermain reguler.

"Sekarang, semuanya menjadi sangat mungkin. Lupakan masa lalu dan bagaimana itu berjalan. Kami akan memulainya dari sekarang (memainkan Sturridge). Saya berharap, satu tahun ke depan tidak ada lagi pembicaraan tentang dia," ujar Klopp.

Daniel Sturridge

Jelang pertandingan, The Reds diganggu isu eksternal. Pendukung mereka marah lantaran harga tiket yang dianggap sudah tidak wajar. Di laga kontra Sunderland—di mana Liverpool bermain imbang 2-2—sedikitnya 10 ribu pendukung Liverpool meninggalkan Anfield sebagai bentuk protes terhadap manajemen tim. Terutama harga tiket yang melambung tinggi.

Cemas aksi tersebut terulang di laga kandang lainnya, manajemen tim langsung menggelar rapat terbatas. Sang pelatih, Jurgen Klopp ikut berkomentar. Arsitek berkebangsaan Jerman ini meminta manajemen cepat mencari solusi atas masalah ini.

Sebab, fans merupakan ‘nyawa’ permainan tim. Termasuk ketika Liverpool mengunjungi markas West Ham pertengahan pekan ini. Dalam enam pertandingan terakhir, satu hasil imbang terjadi di laga pertama babak 4 Piala FA. Ketika itu, kedua kubu bermain imbang tanpa gol.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.