Sukses

Menpora Kaget Biaya Wehrlein Gabung Manor Lebih Kecil dari Rio

Rio diwajibkan setor uang ke Manor sebanyak 15 juta euro. Sementara Pascal Wehrlein hanya membayar 4 juta euro.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi sudah bertemu dengan Managing Director of Manor Racing, Abdulla Boulsien di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Kamis (11/2/2016) siang WIB. Pertemuan tersebut membahas kesanggupan Rio Haryanto mengikuti Formula 1 tahun 2016.

Baca Juga

  • Cetak 600 Gol, Remaja Ajaib Brasil Jadi Rebutan
  • Marquez Bikin Pernyataan Usai 'Diceraikan' Rossi
  • Calon Manajer MU, Apa Kehebatan Pochettino Dibanding Mourinho?

Usai konfrensi pers, Imam mengaku kaget setelah mengetahui biaya pembalap muda asal Jerman, Pascal Wehrlein untuk bergabung dengan Manor Racing lebih kecil dari Rio Haryanto.

Dua hari yang lalu, Wehrlein telah diumumkan secara resmi bergabung dengan Manor untuk balapan Formula 1 2016. Untuk gabung Manor, Wehrlein hanya membayar mahar sebesar 5 juta euro.

"Di pertemuan tadi, saya tidak sempat bertanya soal itu (biaya masuk Wherlein). Yang ini harus saya catat untuk ditanyakan ke Manor," kata Imam Nahrawi.

Seperti diketahui selama ini, Rio diwajibkan setor uang ke Manor sebanyak 15 juta euro. Saat bertemu Manor, Menpora malah meminta tambahan waktu agar bisa membayar uang muka sebesar 5 juta euro.

"Manor juga tidak menyinggung uang 15 juta euro di pertemuan tadi. Tidak ada negosiasi juga, kami hanya minta tambahan waktu untuk bayar uang muka. Nanti pas bayar yang muka pasti ada perjanjian, pada saat itu kami akan bandingkan dengan harga (pembalap) yang lain," ucap Imam.

Rio Haryanto (Liputan6.com/Johan Tallo)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.