Sukses

Toronto Bersolek Menyambut NBA All-Star 2016

NBA All-Star 2016 dibayangi ancaman mogok pengemudi taksi

Liputan6.com, Toronto- Rangkaian kegiatan NBA All-Star 2016 baru secara resmi dimulai Jumat (12/2/2016). Beberapa hari jelang hari H, persiapan matang terus dilakukan kota Toronto menyambut kehadiran bintang-bintang NBA.

Banner-banner bertemakan NBA All-Star sudah bertebaran di seluruh penjuru kota. Berdasarkan pantauan Liputan6.com, yang diundang NBA Indonesia untuk menyaksikan langsung event bersejarah ini, pada Rabu (111/2/2016), begitu mendarat di Bandara Pearson, penumpang pesawat langsung disambut poster NBA All-Star 2016 di tembok-tembok bandara.

Poster NBA All-Star di Bandara Pearson Toronto (Liputan6.com//Thomas)

Gedung-gedung ternama di pusat kota Toronto juga ikut bersolek jelang All-Star yang pertama kali sepanjang sejarah digelar di luar Amerika Serikat ini. Foto-foto pemain bintang NBA dipajang di pusat perbelanjaan, pinggir jalan hingga hotel bintang lima.

Tak hanya itu, transportasi publik di kota Toronto juga mempromosikan NBA All-Star 2016. Streetcar atau trem yang melintas di jantung kota Toronto dicat bertemakan NBA All-Star 2016.
Logo NBA All-Star 2016 dipajang di meja resepsionis salah satu hotel bintang lima di Toronto (Liputan6.com/Thomas)
"Kami sangat senang Toronto dipercaya menjadi tuan rumah NBA All-Star 2016. Ini kehormatan bagi kota kami menjamu pemain bintang NBA dari berbagai negara," kata Jason, warga Kanada, yang ditemui Liputan6.com di sebuah pusat perbelanjaan.

Sayangnya ajang akbar NBA All-Star 2016 terancam terganggu aksi mogok para pengemudi taksi di kota Toronto. Mereka berencana mogok operasi pada Jumat (12/9) atau tepat di hari pertama rangkaian NBA All-Star dimulai. Para sopir taksi ini mogok karena tidak senang dengan kehadiran taksi uber.
Foto Stepen Curry mejeng di stasiun kereta bawah tanah Toronto (Liputan6.com/Thomas)
Aksi mogok pengemudi taksi ini bisa mengganggu para penonton dan jurnalis yang ingin datang ke Air Canada Centre atau Ricoh Colliseum (venue NBA All-Star Celebrity Games). NBA dan pemerintah kota Toronto sudah menyiapkan langkah antisipasi.

Penonton yang tidak membawa kendaraan pribadi bisa menuju beberapa tempat pelaksanaan NBA All-Star 2016 dengan menggunakan subway. Di stasiun kereta bawah tanah, petunjuk menuju Air Canada Centre bertebaran.

NBA juga menyediakan transportasi bus gratis kepada awak media dari berbagai penjuru dunia yang meliput All-Star 2016. Bus-bus gratis ini disediakan karena banyaknya kuli tinta yang datang ke Toronto. Total ada 336 wartawan dari 40 negara yang akan meliput.

NBA All-Star 2016 sangat dinantikan pecinta basket di seluruh dunia karena selain untuk kali pertama di adakan di luar Amerika Serikat juga bakal jadi All-Star terakhir Kobe Bryant. Bintang Los Angeles Lakers itu sudah memutuskan pensiun akhir musim nanti.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.