Sukses

Harapan Philo Armand Bersama Trident

Liputan6.com, Jakarta - Pembalap muda Indonesia Philo Paz Patric Armand telah resmi bergabung dengan tim Italia, Trident Motorsport. Dengan demikian, pembalap kelahiran 12 Maret 1996 akan tampil di ajang GP2 tahun 2016.

Philo mengaku belum berani pasang target bersama Trident. Akan tetapi, pembalap 19 tahun itu berharap bisa masuk 10 besar di akhir tahun.

Baca Juga

"Aku belum bisa pasang target. Mungkin nanti usai tes pertama sama Trident. Kalau sudah lihat hasilnya, baru bisa pasang target. Kita lihat saja nanti," kata Philo kepada Liputan6.com.

Rencananya, Philo akan melakukan tes pramusim bersama Trident pada 9-11 Maret di Catalunya dan 29-31 Maret di Jerez.
liputan6.com
"Kalau harapan tentu bisa masuk 10 besar dan ambil poin sebanyak-banyaknya. Kalau menang, bukan enggak mungkin, tapi enggak aku jadikan target tahun ini," Philo menambahkan.

Philo sebelumnya sudah mengikuti tes resmi GP2 di Abu Dhabi bersama Status pada 2-4 Desember 2015.  Philo mampu meraih hasil yang memuaskan. Catatan waktu Philo dari hari pertama hingga ketiga terus meningkat. Ia mampu menunjukkan perkembangan yang signifikan.

"Persiapan terakhir GP2 terakhir di Abu Dhabi bersama Status. Setelah itu kebanyakan main gokart di Sentul, sambil menunggu kembali ke Italia," Philo mengakhiri.
Philo Paz Patric Armand (GP2 Media Services)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.