Sukses

Jadwal Siaran Langsung Bola Pekan Ini

Real Madrid dijamu Malaga, Inter menjamu Sampdoria

Liputan6.com, Jakarta - Pekan ini, gelaran Liga Premier Inggris libur. Sebagai gantinya, sepak bola Inggris akan mementaskan laga-laga seru di putaran kelima ajang Piala FA.

Duel Chelesea vs Manchester City jadi salah satu bigmatch di ajang sepak bola paling tua sedunia itu. Bagi Chelsea, yang berlaku sebagai tuan rumah, di Stadion Stamford Bridge, ini kesempatan mereka untuk bangkit setelah tumbang 1-2 dari Paris Saint Germain di LigaChampions.

Baca Juga

  • Gabung Manor, Satpam Kediaman Rio Haryanto Ikut Senang
  • Ditekuk Arema di Bali Island Cup, Pertahanan Bali United Keropos
  • Virus Zika Hantui Keberangkatan Pelatih Baru Persija dari Brasil

Laga Chelsea vs Manchester City akan disiarkan secara langsung oleh Be In Sports, Minggu (21/2/2016), mulai pukul 23.00 WIB.

Dari tanah Spanyol, Real Madrid akan melanjutkan misi mereka mengejar Barcelona dalam perburuan gelar La Liga. Kali ini, mereka akan jadi tamu Malaga di Stadion La Rosaleda. Laga ini akan disiarkan langsung oleh RCTI.

Setelah sukses mengalahkan Roma di Liga Champions, Real Madrid ditantang Malaga di Liga Spanyol, Minggu (21/2/2016). (AFP/Alberto Pizzoli)

Sementara dari Italia, patut ditunggu kebangkitan Inter Milan saat menjamu Sampdoria di Giuseppe Meazza. Pertandingan ini akan disiarkan langsung Be In Sports.

Dari dalam negeri, gelaran ajang Bali Island Cup 2016 juga akan menghibur penggemar sepak bola. Dua laga: PSS Sleman vs Arema dan Bali United vs Persib Bandung akan disiarkan langsung oleh Net TV.

Jadwal Siaran Langsung Bola Seru Pekan Ini:
Sabtu, 20 Februai 2016
21.30 WIB Bayern Muenchen vs Darmdtad (Fox Sports)
22.00 WIB Las Palmas vs Barcelona (Festival Orange TV)

Minggu, 21 Februari 2016
02.45 WIB Inter Milan vs Sampdoria (Be In Sports 1)
13.30 WIB PSS Sleman vs Arema (Net)
16.30 WIB Bali United vs Persib Bandung (Net)
21.00 WIB Atalanta vs Fiorentina (Be In Sports 2)
21.30 WIB Bayer Leverkusen vs Dortmund (Fox Sports)
22.00 WIB Malaga vs Real Madrid (RCTI)
23.00 WIB Chelsea vs Manchester City (Be In Sports 1)

Senin, 22 Februari 2016
02.45 WIB AS Roma vs Palermo (Quad Sports Orange TV)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.