Sukses

Rumor Latih MU dan Momen Mourinho Pulang ke Inter

Mourinho ungkap cinta kepada Inter Milan meski rumor MU mendampinginya.

Liputan6.com, Milan - Jose Mourinho diundang presiden kehormatan Inter Milan, Massimo Moratti awal pekan ini. Kehadiran Mourinho ke Milan langsung mencuatkan rumor jika Nerrazurri bakal mendepak Roberto Mancini.

Baca Juga

  • Chelsea Berdamai dengan Mourinho
  • Marquez Mulai Nyaman dengan Motornya
  • Milan Bikin MU dan Chelsea Patah Hati

Maklum, sebelum menang 3-1 atas Sampdoria, Inter Milan sedang melempem usai imbang 3-3 lawan Hellas Verona dan kalah 1-2 dari Fiorentina. Mourinho adalah kenangan manis bagi Inter. Ibarat buku rapor, Mourinho catatkan angka 10 di dalamnya.

Kehadiran Mourinho yang juga menonton duel Inter Milan vs Sampdoria berbarengan dengan kencangnya rumor dirinya bakal melatih Manchester United (MU) musim depan. Lalu, apakah Mourinho latih Inter atau MU?

Sedikit demi sedikit, tabir kemana Mourinho bakal berlabuh mulai terkuak. Adalah adik Moratti, Bedy Moratti yang keseleo lidah sebut Mourinho bakal latih MU musim depan.

"Tidak, dia tidak akan latih Inter Milan. Dia bahagia sekarang, dia bakal latih Manchester United," ujar Bedy.

Jose Mourinho saat hadiri pertandingan Inter Milan vs Sampdoria (GIUSEPPE CACACE / AFP)

Di sisi lain, Mourinho berulang-ulang membantah jika dia sudah punya klub baru. Apalagi ingin melatih Inter Milan yang disebutnya punya proyek jangka panjang dengan Erick Thohir.

"Klub selanjutnya? Saya sungguh tidak tahu. Cuma satu yang pasti, saya cinta sepak bola dan akan kembali ke pinggir lapangan dengan hasrat serta ambisi yang sama," ujar Mourinho.

"Untuk sekarang, saya harus menghormati semua pelatih dan klub. Saya tak mencari pekerjaan di sebuah klub, namun mereka yang mencari saya," katanya.

Jose Mourinho saat hadiri pertandingan Inter Milan vs Sampdoria (GIUSEPPE CACACE / AFP)

Pulang ke Rumah

Inter Milan ibarat rumah bagi Mourinho. Diantara sederetan klub yang dilatihnya, justru Inter Milan yang paling berhasil dilambungkan pamornya.

Setidaknya tiga trofi yaitu seri A, Coppa Italia dan Liga Champions menjadi tinta emas kehadiran Mourinho di Inter. Ini merupakan sejarah karena Inter menjadi klub pertama yang torehkan treble winners di Italia.

Kenangan Jose Mourinho dengan Massimo Moratti usai menangkan Liga Champions (CHRISTOPHE SIMON / AFP)

Saat ditemui wartawan, Mourinho tak mau berkelit soal Inter Milan yang dianggapnya rumor sendiri."Pulang ke rumah. Saya bisa kembali ke sini, mengapa tidak?" ucapnya seperti dikutip Football Italia.

"Apa artinya kembali di sini? pulang ke rumah, keluarga, sebuah rapor yang masih sangat dekat dengan fans meski saya sudah tinggalkan Inter hampir enam tahun yang lalu," ucap Mourinho, menambahkan.

Mourinho tegaskan tak ada niat untuk bikin Inter Milan 'gonjang-ganjing' dengan kehadirannya. Sebaliknya, pelatih asal Portugal itu ingin Inter Milan kembali berjaya.

"Saya ingin semuanya berjalan baik untuk presiden Thohir dan Mancini di Inter," katanya.

Fans memberikan dukungan kepada Jose Mourinho lewat tulisan pada lanjutan Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Sunderland di Stadion Stamford Bridge, London, Sabtu (19/12/2015).  (AFP Photo/Ian Kington)

Selepas dipecat Chelsea pada akhir Desember lalu, Mourinho seperti 'layangan' putus. Dia pergi ke mana-mana mulai nonton Championship hingga ke Tiongkok.

Dia juga sempat ke Jerman untuk nonton laga Hertha Berlin di Bundesliga. Kini, dia hadir di Milan untuk nonton laga Inter Milan vs Sampdoria. Semua perjalanannya itu selalu diiringi rumor Manchester United.

Mourinho sepertinya memang berjodoh dengan Manchester United. Dia tinggal menunggu waktu untuk melatih Wayne Rooney dan kawan-kawan di Old Trafford.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.