Sukses

Rio Haryanto 'Kangkangi' Pembalap Mercedes Nico Rosberg

Rio Haryanto baru meluncur beberapa saat jelang waktu istirahat.

Liputan6.com, Barcelona - Pembalap Manor Racing Rio Haryanto mencatat waktu terbaik pada hari terakhir tes pramusim ajang balap Formula 1 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, Jumat (4/3/2016) waktu setempat. Pembalap asal Indonesia ini menorehkan waktu 1 menit 25,899 detik.

Catatan waktu yang diraih Rio Haryanto ini menempatkan posisinya di urutan ke-12. Namun, catatan Rio ini berada di atas pembalap tim Mercedes, Nico Rosberg, yang hanya mencatat waktu 1 menit 26,140 detik dari 70 lap yang dijalaninya.

Rio Haryanto yang sempat mengalami masalah dengan mobil MRT05 bermesin Mercedes PU106C yang ditungganginya sehingga melewatkan hampir sepanjang sesi pagi di garasi.

Baca Juga

  • Setelah Van Gaal, Giliran Manajer Chelsea Tolak Wacana ESL
  • Cuplikan Video Roma Menang Telak atas FIorentina
  • Dejan Sebut Persib Mirip Manchester United

Ia hanya melahap satu lap karena sebelumnya, mobilnya memiliki masalah pada mesin.

Setelah mobil diperbaiki, dalam sisa waktu yang ada, pembalap berusia 23 tahun tersebut hanya bisa menjalani satu lap dan torehan waktunya tak dicatat.

Seperti dilansir laman resmi Formula 1, Rio Haryanto baru meluncur beberapa saat jelang waktu istirahat, sebelum melahap 58 lap di sepanjang sesi latihan siang.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Vettel Paling Atas

Sementara itu, pembalap Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel, berada di urutan paling atas dengan catatan waktu 1 menit 22,852 detik sekaligus pelahap jumlah putaran terbanyak yakni 142 lap.

Berikut hasil lengkap tes pramusim Formula I di Sirkuit Catalunya:

1.  Sebastian Vettel Ferrari 1:22,852 142
2.  Carlos Sainz Toro Rosso Ferrari 1:23,134 133
3.  Felipe Massa Williams Mercedes 1:23,644 129
4.  Sergio Perez Force India Mercedes 1:23,721 60
5.  Lewis Hamilton Mercedes 1:24,133 69
6.  Daniel Ricciardo Red Bull Racing TAG Heuer 1:24, 427 123
7.  Jenson Button McLaren Honda 1:24,714 121
8.  Jolyon Palmer Renault 1:24,859 90
9.  Marcus Ericsson Sauber Ferrari 1:25,031 132
10. Romain Grosjean Haas-Ferrari 1:25,255 66
11. Esteban Gutierrez Haas-Ferrari 1:25,422 25
12. Rio Haryanto MRT-Mercedes 1:25,899 58
13. Nico Rosberg Mercedes 1:26,140 70

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.