Sukses

Ayah Hazard: Chelsea Paksa Anak Saya Bermain Saat Cedera

Hazard memang tampil kurang cemerlang musim ini.

Liputan6.com, London - Performa Eden Hazard yang terus disorot belakangan ini membuat Ayahnya, Thierry kesal. Ia malah menuding anaknya tidak mampu tampil maksimal karena Chelsea memaksanya bermain ketika cedera.

Hazard memang tampil kurang cemerlang musim ini. Ia baru mencetak dua gol dari 34 laga di semua kompetisi.

Baca Juga

  • Cerita Mahrez dari Teman Sekamar: Doyan Junk Food dan Berantakan
  • Mirip Mourinho, Conte Dinilai Tepat Latih Chelsea
  • 5 Gelandang Incaran Real Madrid Musim Depan



Padahal musim lalu sayap timnas Belgia itu menjadi pilihan utama The Blues. Tak heran ia terpilih sebagai pemain terbaik Chelsea selama dua musim beruntun.

"Pemain mana yang tidak pernah mengalami pasang surut dalam kariernya? Saya pikir Hazard sedang mengalami masa sulit karena dia juga manusia bukan mesin," ujar Thierry seperti dilansir Mirror.

"Hazard seharusnya diberi waktu untuk memulihkan cederanya. Namun Chelsea memaksanya bermain di laga penting dan dia tidak punya pilihan," katanya menambahkan.

Thierry juga membantah anaknya sudah tidak kerasan lagi di Stamford Bridge. Meski pada laga terakhir Hazard tertangkap kamera bertukar jersey dengan bintang PSG, Angel Di Maria sebelum jeda babak pertama.

"Hazard tak pernah bilang ingin bermain di PSG. Dia punya kontrak hingga tahun 2020 dan sungguh di luar akal jika dia pergi dari Chelsea saat ini," ucap Thierry.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Eden Hazard adalah pemain sepak bola Profesional asal Belgia yang sekarang membela Chelsea
    Eden Hazard adalah pemain sepak bola Profesional asal Belgia yang sekarang membela Chelsea

    Eden Hazard

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

Video Terkini