Sukses

Sahabat Rio Kecewa Rio Haryanto-Grosjean Bersenggolan

Rio Haryanto dikabarkan terkena sanksi akibat insiden ini.

Liputan6.com, Jakarta - Sahabat Rio kecewa dengan insiden saat mobil Rio Haryanto bersenggolan dengan mobil Haas F1 yang dikendarai Romain Grosjean pada latihan bebas ketiga di Sirkuit Albert Park, Melbourne, Sabtu (19/3/2016). Di awal sesi latihan, mobil Rio Haryanto menyeruduk ke arah mobil Grosjean yang melaju dari belakang.

Baca Juga

  • Rivalitas Panjang Barcelona Vs Atletico Madrid Berlanjut Lagi
  • Ketika Rio Haryanto Bersanding Bersama Vettel dan Hamilton
  • Hasil Undian Liga Champions: Barcelona Vs Atletico Madrid

Akibat insiden itu, kedua mobil terpaksa dibawa kembali ke dalam paddock. Butuh beberapa menit untuk memperbaiki kerusakan, tapi kedua pembalap akhirnya kembali masuk ke dalam trek untuk lanjutkan latihan bebas ketiga.

Dari akun twitter @SahabatRio, terlontar ungkapan-ungkapan kecewa atas insiden awal Rio Haryanto tersebut.

"Harusnya mekanik dari kedua tim lebih memperhatikan lalu lintas di pitlane, pembalap di kokpit F1 tidak bisa melihat jauh ke samping (blind spot)," tulis salah satu kicauan Sahabat Rio.

Terungkap pula jika pitlane (jalur lalu lintas pembalap saat keluar paddock) di Sirkuit Albert Park lebih kecil dari bahkan sirkuit jalan Raya di Monte Karlo Monaco. Ini diungkapkan Ted Kravitz, reporter Sky Sports terkait insiden Rio Haryanto.

"Pitlane terdiri dari jalur lambat dan jalur cepat. Menurut Ted, di Albert Park tidak mungkin keluar dari garasi tanpa langsung melebar," tulis Sahabat Rio.

Dikabarkan gara-gara insiden ini, Rio Haryanto mendapatkan hukuman turun hingga tiga grid. Rio Haryanto dengan demikian bakal start dari posisi buncit meski sebenarnya berada di posisi 21 saat kualifikasi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini