Sukses

Barcelona Salip Madrid dalam Perburuan The Next Messi

Patanelli sebelumnya bermain untuk tim muda Independiente.

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona berhasil memenangkan persaingan dengan rival abadinya Real Madrid untuk mendapatkan tanda tangan bintang muda Lucas Patanelli.

Barca dan Madrid berebut pemain asal Argentina ini setelah terpikat dengan gaya bermain Patanelli.

Baca Juga

  • Top 3 Bola: Indonesia Disanksi FIFA, Australia Terancam Tak Lolos
  • Rivalitas Ronaldo-Messi Ibarat Duel Batman Vs Superman
  • Keamanan 2 Laga Persahabatan di Jerman Diperketat

Barcelona bahkan disebut-sebut sudah menandatangani kesepakatan pra-kontrak dengan Patanelli yang sebelumnya bermain untuk tim muda Independiente.

Kantor berita Spanyol EFE melaporkan Barcelona sudah mengeluarkan dana sebesar 4 juta Euro untuk pemain yang digadang-gadang sebagai The Next Messi ini. Namun, untuk saat ini Patanelli tetap akan bersama Independiente sampai siap beralih ke La Masia.

Barcelona memutuskan untuk mengikat Patanelli lebih awal untuk menghindari kejaran klub besar Eropa lainnya. Sebelumnya, Porto, Paris Saint Germain, Chelsea, dan Manchester City juga sangat meminati bocah ajaib tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pukulan Telak

Sukses Barcelona merekrut Patanelli menjadi pukulan telak bagi Madrid. Pasalnya, pada Oktober 2015 lalu Madrid sudah mengajak Patanelli ke akademi Valdebebas. Malah ia diduga juga sudah melakukan kesepakatan pra-kontrak dengan Los Blancos.

Selama di Madrid, tim pencari bakat tak lupa memperkenalkan Madrid Castilla yang kelak menjadi tempat kelahiran tahun 2000 itu mematangkan ilmu dan bakatnya.

"Ini adalah perasaan yang sangat bagus ketika klub meminta Anda, terutama klub besar seperti Real Madrid. Saya bepergian [ke Madrid] dengan seluruh keluarga untuk bertemu para pemain. Bahkan, saya bertemu Cristiano Ronaldo," kata Patanelli saat itu.

"Mimpi saya adalah bermain untuk tim pertama Independiente, tetapi jika pindah ke Real Madrid akan lebih baik."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini