Sukses

Pembalap Ducati Sudah Pelajari Motor Lorenzo-Marquez

Andrea Dovizioso sudah memelajari motor Jorge Lorenzo dan Marc Marquez, ketika dia meraih podium kedua di seri Losail, Qatar.

Liputan6.com, Losail - Pembalap MotoGP dari Ducati, Andrea Dovizioso meraih podium kedua di seri pertama MotoGP 2016 di sirkuit Losail, Qatar, Minggu (20/3/2016). Di balik kemenangannya itu, pembalap asal Italia ini ternyata memeroleh sesuatu yang lain.

Mengutip Crash, Dovizioso mengungkapkan, saat balapan, dirinya jadi bisa memelajari teknik pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo juga pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Baca Juga

  • Xavi: Inggris Bisa Juara Piala Eropa 2016
  • Berhitung Poin Liga Inggris: Leicester Juara, Arsenal Kedua
  • Eks Pembalap F1 Perkosa Gadis Berusia 10 Tahun


"Saya senang. Oke Lorenzo menang, tapi saya lihat dia menang dengan susah payah. Jadi itu bagus. Juga Marc Marquez. Ketika dia menyalip saya, dia cepat, tapi tidak punya apapun yang positif. Itulah mengapa saya bisa menyaingi dia," kata Dovizioso.

Dovizioso menambahkan, dirinya juga sudah memprediksi bakal tampil bagus di Qatar. Hal itu karena menurutnya, para pesaing Ducati tak terlalu cepat. "Saya pikir, itulah kuncinya," kata pembalap berusia 30 tahun ini.

"Saya punya kecepatan dan catatan waktu yang cepat dengan mudah saya dapatkan. Saya pikir kami berjalan di trek yang benar dan saya sangat senang karena selama balapan, saya mengerti sesuatu yang sangat penting yakni bagaimana mengatur ban, terutama yang depan. Sekarang, kami bisa menatap masa depan," kata Dovizioso mengakhiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.