Sukses

Lorenzo Gabung, Siapa yang Ditendang Ducati?

Ducati secara resmi mengumumkan kepindahan Lorenzo dari Yamaha, Senin (18/4/2016).

Liputan6.com, Jerez - Ducati belum memberikan keputusan siapa pembalap yang bakal mendampingi Jorge Lorenzo musim depan. Mereka mengaku masih bingung untuk memilih antara Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso.

Ducati secara resmi mengumumkan kepindahan Lorenzo dari Yamaha, Senin (18/4/2016). Pembalap MotoGP asal Spanyol itu dikontrak dengan durasi dua tahun.

Baca Juga

  • 5 Alasan Arsenal Harus Pecat Arsene Wenger
  • Gabung Ducati, Lorenzo Jadi Pembalap Termahal Dunia
  • Butuh Dana Segar, Inter Utang Perusahaan Singapura



Itu artinya salah satu dari dua pembalap Ducati harus kehilangan posisi musim depan. CEO Ducati Racing, Paolo Ciabatti mengaku sangat berat harus melepas salah satu pembalapnya.

Iannone merupakan pembalap didikan akademi Ducati dan mulai masuk tim utama pada 2015. Sementara Dovizioso bergabung sejak 2013 setelah pindah dari tim Repsol Honda.

"Kami belum punya keputusan apa pun. Prioritas kami saat ini adalah menyelesaikan kontrak dengan Lorenzo," ujar Ciabatti seperti dilansir GP Update.

"Saya tahu keputusan untuk mempertahankan salah satunya tidak akan membahagiakan. Iannone dan Dovizioso sangat luar biasa bagi kami," ia menambahkan.

Meski demikian, Ciabatti yakin kedua pembalap itu tetap bersikap profesional hingga akhir musim nanti. "Keduanya sangat profesional dan kami sudah menjelaskan semuanya. Yang jelas kami akan mencari yang terbaik meski sulit," ujar Ciabatti.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.