Sukses

6 Data dan Fakta Menarik Persib Vs Sriwijaya: Debut Widodo

Duel bintang Indonesia terjadi di partai ini. Delapan pemain SFC tercatat pernah membela Persib.

Liputan6.com, Jakarta - Persib Bandung menjamu Sriwijaya FC pada laga pertama Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo, di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (30/4/2016). Laga ini dipastikan bakal berlangsung seru dan menarik lantaran kedua kesebalasan dihuni oleh deretan pemain bintang di Indonesia.

Tercatat, 8 pemain kunci SFC pernah memperkuat Persib Bandung. Salah satunya, Firman Utina yang pernah membawa Maung Bandung juara ISL 2014 lalu.

Pertemuan kedua tim terakhir kali terjadi saat fase grup turnamen Torabika Bhayangkara Cup 2016. Pada laga itu, Sriwijaya harus mengakui keunggulan Maung Bandung usai menyerah 0-2 lewat gol Syamsul Arif dan Juan Carlos Belencoso. 

Baca Juga

  • Persib Vs Sriwijaya: Incar Poin Perdana
  • Cuplikan Video Semen Padang Bungkam PSM
  • Bek Leicester Diam-diam Punya Kekasih Baru

Akan tetapi, laga tersebut tidak menjadi jaminan Persib akan dengan mudah meraih kemenangan atas Laskar Wong Kito. Sebab, pasca-kegagalan menjuarai Torabika Bhayangkara Cup 2016, jajaran manajemen Sriwijaya langsung berbenah cepat untuk menghadapi kompetisi TSC.

Salah satu langkah yang diambil adalah dengan mengganti pelatih Benny Dollo dengan legenda timnas Indonesia, Widodo Cahyono Putro. Penunjukkan Widodo sebagai juru racik taktik Firman Utina dkk. dipastikan membuat gaya dan taktik bermain Sriwijaya dipastikan berubah total.

Hal tersebut yang membuat pertandingan nanti dipastikan bakal berlangsung seru dan menarik. Oleh sebab itu, Liputan6.com mencoba merangkum berbagai fakta menarik laga Persib Vs Sriwijaya:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Data dan Fakta

1. Laga melawan Persib Bandung merupakan pertandingan pertama Widodo Cahyono Putro sebagai pelatih Sriwijaya FC di TSC usai menggantikan pelatih sebelumnya, Benny Dollo yang diputus kontrak oleh manajemen Laskar Wong Kito.

2. Skuad Sriwijaya diisi oleh delapan mantan pemain Persib Bandung. Mereka adalah Firman Utina, Supardi Nasir, Muhammad Ridwan, Achmad Jufriyanto, Airlangga Sutjipto, Eka Ramdani, Wildansyah dan Hilton Moreira.

3. Pada pertemuan terakhir kedua kesebelasan, Persib Bandung berhasil keluar sebagai pemenang saat menang 2-0 atas Sriwijaya FC di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, pada ajang Torabika Bhayangkara Cup 2016.

4. Penyerang Persib Bandung, Juan Carlos Belencoso, mencetak gol pertama dalam karier di Indonesia ke gawang Sriwijaya FC pada ajang Torabika Bhayangkara Cup 2016.

5. Gelandang anyar Persib Bandung, Robertino Pugliara yang didatangkan dari PS Polri kemungkinan akan melakukan debutnya bersama Maung Bandung saat menghadapi Sriwijaya FC.

6. Persib Bandung dan Sriwijaya sudah 25 kali bertemu sejak tahun 2005 dimana Maung Bandung mendominasi dengan meraih 13 kali kemenangan. Sedangkan Laskar Wong Kito meraih delapan kemenangan dan empat pertandingan lain berakhir dengan imbang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini