Sukses

Persib Kirim Sinyal Pulangkan Sergio van Dijk

Umuh Muchtar membocorkan rencana memboyong pemain naturalisasi yang pernah membela Persib.

Liputan6.com, Bandung - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, mengirim sinyal memulangkan Sergio van Dijk ke tanah pasundan. Tidak tanggung-tanggung, selain Van Dijk, Persib juga berusaha merekrut satu pemain naturalisasi lainnya.

Diakui Umuh, tim berjuluk Maung Bandung ini berencana mendatangkan striker anyar. Meski belum secara eksplisit menyebut nama Van Dijk, namun semua bocoran yang dikatakan Umuh menuju pada nama pemain berusia 33 tahun itu.

Baca Juga

  • Akrabi Sirkuit, Rio Haryanto Pede Bisa Melesat di Spanyol
  • Spurs Gemilang, Pochettino Dapat Kontrak Baru
  • Dilirik Menpora Latih Timnas, Begini Jawaban Mourinho

Van Dijk yang pernah semusim berseragam Persib yakni pada Indonesia Super League 2013. Saat ini, Van Dijk dikabarkan belum memiliki klub, dan manajemen Maung Bandung melihat peluang itu untuk memulangkan pemain berkepala plontos tersebut.  

"Perlu diberitahukan kepada khalayak nanti kita masih akan menambah pemain di posisi striker. Asing tapi sudah warga negara Indonesia," ungkap Umuh kepada wartawan di Bandung, Kamis 12 Mei 2016.

"Pernah di Persib dan pernah di Indonesia. Satu lagi juga ada striker naturalisasi juga, tapi kita lagi bicara. Yang satu sudah oke, yang satu lagi proses," katanya.  

Persib sendiri saat ini memiliki sejumlah penyerang di skuat mereka seperti, Juan Belencoso, Samsul Arif, Zulham Zamrun, Yandi Sofyan, dan Tantan. Rencana kedatangan dua penyerang naturalisasi itu juga kemungkinan bisa mendepak beberapa striker yang dimiliki Persib saat ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini