Sukses

Sassuolo Vs Inter Milan: Misi Permalukan AC Milan

Sassuolo ingin menyalip Milan agar lolos ke Liga Europa.

Liputan6.com, Jakarta- Dinihari nanti, Sassuolo menjamu Inter Milan di Estadio Citta del Tricolore pada pekan terakhir Serie A musim 2015/16 Ini menjadi kesempatan terakhir Sassuolo mengejar tiket Eropa.
 
Saat ini Sassuolo berada di posisi keenam dalam klasemen Serie A dengan mengemas 58 poin. Mereka unggul satu angka dari AC Milan yang mengincar tiket Liga Europa melalui jalur kualifikasi.
 
Kemenangan menjadi harga mati bagi Sassuolo untuk mendapat satu tiket ke Eropa. Bila seri atau kalah, sementara Milan berhasil mengalahkan AS Roma di San Siro, sirna sudah mimpi Sassuolo tampil di pentas Eropa.
 
Namun bila Milan gagal di pekan terakhir Serie A, mereka masih punya kesempatan merebut tiket Liga Europa dari Sassuolo. Caranya, Milan harus mengalahkan Juventus di final Coppa Italia.
 
"Sekarang kami sedang membangun hal penting. Kita harus berpikir dengan cara sendiri. Sassulo harus bermain untuk meraih kemenangan, tanpa memikirkan hasil lain untuk kualifikasi Liga Europa," kata pelatih Sassuolo, Di Francesco, dikutip dari La Gazzetta dello Sport.
 
Sementara itu, Inter memang sudah tidak punya kepentingan apa-apa di laga ini, mereka sudah memastikan diri finis di posisi keempat. Namun rivalitasnya dengan AC Milan tentu membuat partai melawan Sassuolo semakin menarik.
 
Klub yang dimiliki pengusaha Indonesia, Erick Thohir itu tentu ingin mempermalukan Milan. Bukan tidak mungkin kalau Inter bakal 'berbaik hati' kepada Sassuolo.
 
Namun yang jelas, Inter harus bermain tanpa tiga pemain pilarnya. Gelandang serang Ivan Perisic dan kiper Samir Handanovic terpaksa absen akibat skorsing, sedangkan striker dan kapten Mauro Icardi tidak bisa turun gara-gara cedera.
 
Prediksi susunan pemain
 
Sassuolo: Consigli; Peluso, Acerbi, Cannavaro, Vrsaljko; Duncan, Magnanelli, Pellegrini; Sansone, Defrel, Politano.
 

Inter Milan: Carrizo; Nagatomo, Murillo, Miranda, D'Ambrosio; Melo, Kondogbia; Palacio, Jovetic, Brozovic; Eder.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.