Sukses

Barito Putera Hajar Gresik United

Tuan rumah Barito Putera memetik kemenangan 3-1 atas Gresik United di Stadion 17 Mei, Banjarmasin Kalimantan Selatan.

Liputan6.com, Banjarmasin - Barito Putera mengamuk ketika menghadapi Gresik United di pekan ke-3 Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo, Minggu, (15/4/2016). Tuan rumah memetik kemenangan 3-1 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin Kalimantan Selatan.

Gresik United sebenarnya mampu membuka keunggulan lebih dulu melalui Eduardo Mikael. Pertandingan berjalan sengit ketika tim tamu berhasil memimpin. Laskar Antasari sendiri berhasil menyamakan kedudukan di menit 45+1 melalui Luiz Junior. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

 

Baca Juga

  • Cetak 36 Gol, Higuain Pecahkan Rekor Liga Italia
  • Manor Racing Pahami Kekecewaan Rio Haryanto
  • Serang Properti di Manchester, Polisi Tangkap Pemain Everton

 

Memasuki babak kedua, Gresik United harus bermain dengan 10 orang pemain setelah Supriyono Salimin mendapatkan kartu kuning kedua. Barito Putera tidak menyia-nyiakan keunggulan jumlah pemain atas Gresik United.

Pada menit 69, Agi Pratama berhasil membawa Barito memimpin 2-1. Memimpin dengan dua gol membuat Barito di atas angin. Pada menit 72, Agi kembali memperlebar kedudukan Barito menjadi 3-1 melalui gol kedua yang dicetaknya. Hingga peluit panjang dibunyikan, kedudukan 3-1 untuk keunggulan Barito tidak berubah.

Tambahan tiga poin ini membuat Barito Putera naik ke papan tengah. Tim asal Kalimantan Selatan ini berada di posisi 7 mengemas 4 poin. Ini menjadi kemenangan pertama Barito Putera di ajang Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo. Sebelumnya, Barito Putera mengalami kekalahan dari Surabaya Bhayangkara United dan bermain imbang kontra Mitra Kukar.

Sedangkan, Gresik United menelan kekalahan perdana di turnamen ini. Sedangkan, kekalahan ini membuat Laskar Joko Tingkir asuhan Liestiadi harus puas tertahan di papan tengah, di posisi 8.

Setelah bersua Gresik United, Barito Putera bakal bertolak ke Makassar untuk menghadapi PSM pada Sabtu (21/5/2016) mendatang di Stadion Matoangin, Makassar. Sementara itu, Gresik United bakal menjamu PS TNI.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.