Sukses

Rossi: Musim Ini Saya Selevel Lorenzo dan Marquez

Rossi saat ini masih berada di posisi ketiga klasemen pembalap.

Liputan6.com, Barcelona - Valentino Rossi sangat optimistis bisa kembali menjadi juara dunia MotoGP musim ini. Pembalap Movistar Yamaha itu merasa penampilannya lebih baik ketimbang musim lalu.

Rossi saat ini masih berada di posisi ketiga klasemen pembalap sementara. The Doctor mampu mengumpulkan 103 poin dari tujuh seri.

Sementara pada peringkat pertama ditempati Marc Marquez dengan koleksi 125 poin. Sedangkan posisi runner-up ditempati rekan Rossi di Yamaha , Jorge Lorenzo dengan koleksi 115 poin.
 

Baca Juga

  • Rossi Sindir Lorenzo Soal Mekanik Yamaha
  • 2 Pembalap Indonesia Bakal Jadi Murid Valentino Rossi di Italia
  • De Gea Kembali Tanggapi Rumor ke Madrid


"Tahun lalu saya bisa saja berjuang menjadi juara dunia hingga akhir seri. Namun dalam beberapa balapan saya akui tidak secepat Lorenzo dan Marquez," ujar Rossi seperti dilansir Speedweek.

"Untuk sekarang saya selevel dengan Lorenzo dan Marquez. Semuanya tinggal tergantung situasi di sirkuit, kadang motor saya lebih baik, kadang Honda yang lebih baik."

Rossi percaya waktu yang ada masih cukup untuk membuatnya menempati puncak klasemen. Rossi sendiri hingga sekarang sudah sembilan kali menjadi juara dunia.

"Masih ada 11 balapan lagi, jadi sangat penting untuk terus bekerja dan mencapai kondisi maksimal. Yang jelas saya merasa sangat kompetitif musim ini," kata Rossi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.