Sukses

Hamilton Dedikasikan Kemenangan untuk Muhammad Ali

Lewis Hamilton berhasil naik podium di GP Kanada.

Liputan6.com, Montreal - Pembalap Mercedes Lewis Hamilton baru saja memastikan diri sebagai juara di seri balapan Formula Satu (F1) GP Kanada yang berlangsung di Circuit Gilles Villeneuve, Senin (13/6/2016) dinihari WIB. Hamilton mengatakan pencapaiannya kali ini ia dedikasikan untuk mendiang petinju Muhammad Ali.

Baca Juga

  • F1 GP Kanada: Hamilton Juara, Rio Haryanto Finis Lagi
  • Video: Persembahan The Jakmania untuk Fahreza
  • Inggris Dihujat, Kane: Kami Bukan Orang Bodoh!

"Saya biasanya tidak mendedikasikan kemenangan saya kepada siapa pun, tapi ada seseorang yang benar-benar menginspirasi saya - Muhammad Ali - dan saya ingin mendedikasikan ini untuk dia dan keluarganya," katanya dalam sambungan komunikasi radio dengan timnya, seperti yang dikutip dari Gazzetta World, Senin (13/6/2016) pagi.

Menurut Hamilton, tiba-tiba saja terlintas dalam benaknya sosok Ali dan perjuangan hidup sang legenda saat memasuki lap akhir. "Dan membayangkan dia bisa menonton saya dari atas dan menikmatinya," kata pembalap 31 tahun tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Start Buruk

Hamilton mengaku tidak menyangka nasib baik berbalik padanya meski mengawali start dengan buruk. "Ini adalah hari yang hebat meskipun saya memulainya dengan buruk. Ban saya dingin dan mengalami understeer, itulah sebabnya saya menabrak Nico Rosberg," tambahnya di atas podium.

Lewat hasil tersebut, praktis Hamilton hanya berjarak sembilan poin dari pemucak klasemen Nico Rosberg. Sementara itu, Rio Haryanto kembali berhasil finis. Pembalap Manor Racing itu finis di posisi ke-19.

Ini menjadi kali kelima Rio bisa finis di ajang jet balap darat tersebut. Sedangkan rekan Rio, Pascal Wehrlein berada di posisi ke-17.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.