Sukses

Babak 1: Irlandia Utara Imbangi Wales

Irlandia Utara imbangi Wales pada babak pertama yang berlangsung di Parc des Princes, Paris.

Liputan6.com, Paris - Irlandia Utara imbangi Wales pada babak pertama yang berlangsung di Parc des Princes, Paris pada babak 16 besar Piala Eropa 2016, Sabtu (25/6/2016) malam WIB. Saat ini, skor masih imbang tanpa gol.

Pertandingan baru berjalan sepuluh menit, Irlandia Utara sudah menebar ancaman. Stuart Dallas melepaskan sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti Wales. Bola yang mengarah ke pojok kiri gawang Wales itu masih bisa ditangkap Wayne Hennessey.

Baca Juga

  • Wawancara Dua Calon Murid Rossi: Bukan Sekadar Bertemu Idola
  • Pedrosa Ungkap Hal Menakutkan di MotoGP Assen
  • Inggris Kalah, Perusahaan Islandia Ajak Nonton Ikan Paus

Tiga menit kemudian giliran Wales yang memberikan ancaman. Gareth Bale menggiring bola di sisi kanan, dia pun melepaskan umpan silang. Aaron Ramsey coba memanfaatkan peluang tersebut, sayang kakinya tidak bisa menjangkau bola.

Irlandia Utara punya peluang bagus pada menit ke-25. Jonny Evans melepaskan umpan silang yang disambut dengan sundulan Kyle Lafferty. Sayang, akurasi sundulannya masih belum menemui sasaran.

Menit ke-26, Bale melepaskan tendangan dengan kaki kirinya dari luar kotak penalti Irlandia Utara. Sayang, bola hasil sepakannya masih melebar di sebelah kanan gawang Michael McGovern.

Enam menit setelahnya, Neil Taylor melepaskan tembakan dari luar kotak penalti Irlandia Utara. Namun, bola hasil sepakannya masih melebar di sebelah kanan gawang McGovern.

Skor imbang tanpa gol menutup babak pertama.

Susunan pemain

Wales: Hennessey, Williams, Davies, Chester, Ramsey, Allen, Joe Ledley, Neil Taylor, Chris Gunter, Vokes, Bale

Irlandia Utara: McGovern, Cathcart, McAuley, Jonny Evans, Hughes, Corry Evans, Stevan Davis, Norwood, Dallas, Ward, Lafferty

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.