Sukses

Kabar Buruk Hampiri Belgia Jelang Perempat Final

Wilmots bakal pusing menyusun komposisi pemain belakang.

Liputan6.com, Paris- Belgia mendapat kabar buruk jelang laga perempat final Piala Eropa 2016 melawan Wales. Pelatih Marc Wilmots tidak bisa menurunkan bek Jan Vertonghen akibat cedera parah.

Pemain Tottenham Hotspur ini harus absen selama delapan pekan akibat mengalami cedera pergelangan kaki saat mengikuti sesi latihan. Dengan demikian Vertonghen tak akan bisa main lagi di Piala Eropa 2016.

Baca Juga

  • Kepindahan Mane ke Liverpool Bikin MU Pusing
  • Eks Juara Dunia F1 Kritik Rio Haryanto
  • 5 Calon Playmaker Timnas Indonesia


Awalnya pemain 29 tahun itu terancam absen selama empat bulan. Untungnya setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, cedera yang dialami Vertonghen tidak separah dugaan awal.

Cederanya Vertonghen akan sangat memusingkan Wilmots dalam menyusun komposisi pemain saat melawan Wales. Belgia krisis pemain di sektor pertahanan.

Bek Barcelona Thomas Vermaelen sudah lebih dulu dipastikan absen akibat skorsing. Wilmots kini harus mencarikan sosok yang tepat untuk mendampingi Toby Alderweireld di jantung pertahanan Belgia.

Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini